inspirasi
10 Orang dengan Tubuh Penuh Tato, di Muka dan Bola Mata Juga Ada Lho
Tak semua orang benci dengan tato, ada orang yang mencintai seni bertato. Mereka yang menyukainya tak segan-segan menggunakan badannya sebagai kanvas untuk digambar.
Uniknya, ada juga lho yang saking sukanya dengan tato sampai menggambar seluruh badannya. Tak hanya badan, bahkan sampai muka dan bola mata juga tertutup oleh tinta.
Mereka mengaku bahagia dan suka dengan hasilnya, walaupun tak sedikit yang mencibirnya. Seperti orang-orang berikut ini, tatonya full di seluruh badannya.
Baca juga: Ada Rekomendasi Dokter, 10 Iklan Rokok Zaman Dulu yang Membuat Garuk-Garuk Kepala
1. Tak hanya tubuh Matt Gone, bagian putih pada bola mata diberi tinta hijau dan satunya warna biru
2. Berkat 90% tato yang ada ditubuhnya ini, Rick Genest muncul di film 47 Ronin dan video klip Lady Gaga berjudul Born This Way
3. Dennis Avner sangat terobsesi untuk menjadi harimau. Tak hanya bertato, tapi juga membelah bibir, mempertajam gigi dan mataÂ
4. Dengan 99% tubuh tertutupi tato, Tom Leppard masuk dalam Guinness Book of Record kategori manusia paling bertato di duniaÂ
5. Kalau ini adalah wanita paling bertato di dunia versi Guinness dengan 95% tubuh tertutupi tato
6. Etienne Dumont adalah salah satu kritikus seni di Swiss yang memiliki penampilan nyentrik implan dengan tanduk dan lubang pada daun telinga serta dagu
7. Berbeda dengan sebelumnya, inilah sosok tubuh bertato 100%. Warga Selandia Baru bernama Gregory Paul McLaren yang dikenal dengan Lucky Diamond Rich
8. Bernama Paul Lawrence dengan julukan The Enigma, juga memiliki tanduk buatan serta telinga yang dibentuk ulang menjadi unik
9. Matthew Whelan secara resmi mengubah namanya menjadi King of Ink Land King Body Art The Extreme Ink-Ite. Ia rela melepas putingnya agar para seniman tato mudah menggambar bagian dadanya
10. Pria asal Hawaii, Kala Kawai ini menato 75% tubuhnya, memiliki 67 tindikan serta implan tanduk dan skrup
Baca juga: 10 Penampakan Perubahan Berbagai Negara Dulu dan Sekarang, Beda Banget
Alih-alih keren, kok jadi terlihat serem yah?
0 comments