lifestyle
6 Tanda Orang Punya Sifat Egois, Suka Mengkritik & Takut Mengambil Resiko
Bukan pelit dan pemarah, ternyata sifat yang paling dibenci dan tentunya dihindari banyak orang adalah sifat yang egois.
Karena seringkali dihindari, pastinya banyak yang tidak mau menjadi seseorang yang egois. Tapi ternyata meskipun tidak ingin memiliki sifat egois, ada beberapa pertanda yang bisa mengindikasikan bahwa dirimu egois tanpa disadari nih.
Dilansir dari Exploring Your Mind, ada beberapa tanda yang mengindikasikan bahwa seseorang tersebut memiliki sifat yang egois. Yuk langsung aja simak tanda-tandanya berikut ini.
Baca juga: 7 Tips Agar Hubungan Langgeng dan Terhindar dari Perceraian
1. Tidak menunjukan kelemahan
Seseorang yang egois umumnya sangat takut untuk menunjukan kelemahan mereka di depan orang lain, karena mereka hanya ingin terlihat kuat.
Terkadang dalam situasi yang tidak disengaja, kelemahan di dalam dirimu akan terlihat tapi dengan sekuat tenaga kamu meyakinkan orang-orang disekelilingmu bahwa dirimu kuat dan tidak lemah.
Padahal setiap manusia diciptakan Tuhan dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing bukan? Karena di dunia ini tidak ada manusia yang sempurna ataupun selalu kuat.
2. Tidak menerima kritik dan saran
Kritik dan saran memang sangat diperlukan, apalagi yang bersifat membangun. Karena kritik dan saran bisa membantumu agar bisa lebih maju dan lebih baik lagi.
Tapi seseorang yang memiliki sifat egois tidak perduli dan bahkan tidak mau mendengarkan apapun yang berhubungan dengan kritik dan saran.
Hal ini terjadi karena mereka tidak mau ada seseorang yang merendahkan profesi dan pekerjaan mereka. Selain itu mereka juga akan sulit untuk menyadari kesalahan dan sangat sering membela diri sendiri.
3. Percaya bisa mendapatkan segalanya
Optimis juga sangat penting agar bisa membuat kamu lebih semangat dalam menggapai tujuan hidup atau cita-cita di masa depan.
Tapi untuk menggapai semua itu kamu juga perlu orang lain dalam memberi masukan dan kamu juga harus menyadari bahwa ada banyak rintangan yang menghadang.
Jika kamu egois, kamu akan lebih menyepelekan untuk mendapatkan sesuatu. Kamu merasa bahwa semuanya bisa kamu dapatkan dengan mudah. Padahal belum tentu itu semua bisa kamu raih dengan mudah kan?
Baca juga: Gak Sulit, Ini 6 Tips Keluar dari Zona Nyaman
4. Tidak pernah setuju dengan pendapat orang lain
Tentunya kamu pernah berdiskusi dengan teman atau keluarga. Nah, pada diskusi tersebut apakah kamu pernah berbeda pendapat dengan lawan bicara? Tentunya pernah ya dan memang cukup sering terjadi.
Sudah sepatutnya kamu menghargai pendapat orang lain meskipun berbeda. Tapi untuk seseorang yang egois, mereka tidak memperdulikan pendapat orang lain.
Mereka hanya ingin pendapatnya saja yang digunakan. Padahal belum tentu pendapat tersebut lebih baik bukan?
5. Selalu mengkritik orang lain dan melebih-lebihkan diri sendiri
Orang yang egois juga cenderung lebih suka mengkritik orang lain dari belakang, tentu ini sangat tidak baik ya.
Ini terjadi karena mereka menganggap orang tersebut merupakan sebuah ancaman atau mereka juga ingin ada orang lain yang dipandang lebih rendah. Tapi sebaliknya, mereka akan melebih-lebihkan prestasi yang mereka dapatkan.
Hindarilah hal ini, jika kamu tidak menyukai seseorang lebih baik bicarakan langsung secara baik-baik dengan memberikan kritik atau saran.
6. Takut mengambil resiko
Orang yang egois juga tidak mau mengambil resiko karena ia sangat takut dan tidak mau ada kegagalan di dalam hidup.
Tapi ia bisa menggunakan segala cara untuk mendapatkan sesuatu yang diinginkan, termasuk berkata kasar ke orang lain.
Mereka juga tidak perduli dengan rasa sakit hati orang lain. Mereka hanya perduli dengan diri sendiri dan apa yang akan didapatkan.
Wah, tidak disangka ya ternyata tanda-tanda diatas bisa mengindikasikan seseorang itu egois. Apakah kamu termasuk orang yang egois atau tidak nih?
0 comments