inspirasi
9 Cara Mendapatkan Feng Shui Kamar Mandi yang Bagus
Bagi orang Tiongkok atau keturunannya, feng shui sudah menjadi kebudayaan yang melekat pada banyak tempat. Mereka percaya bahwa semua benda memiliki kebaikan dan keburukan, termasuk kamar mandi.
Selain itu, feng shui juga bisa mengoptimalkan aliran energi yang ada di ruangan tersebut.
Pendekatan tata letak dan kebiasaan melalui feng shui ini mencakup banyak hal di kamar mandi. Mulai dari kebiasaan dalam memakai air, handuk hingga letak kamar mandi yang pas.
Dengan ilmu feng shui inilah, hal-hal yang baik bisa dioptimalkan dan hal buruk dijauhkan.
Setidaknya ada 9 cara mendapatkan kamar mandi impianmu mendapatkan feng shui yang baik. Tak hanya sesuai dengan fang shui, tapi juga nyaman untuk digunakan.
Baca juga: 10 Desain Saklar Unik dan Tampak Menarik, Ada Bentuk Gajah
1. Mandi lebih cepat demi menghemat air bisa mendatangkan energi baik. Selalu perhatikan cara menggunakan sumber daya alam dengan bijak
2. Selalu cek masa kadaluwarsa produk kecantikan. Jangan simpan barang kadaluwarsa atau tidak berguna karena dipercaya berpengaruh pada kesehatan dan kesejahteraanÂ
3. Tutup dudukan toilet jika tidak digunakan untuk mencegah sumber daya alam hilang percuma. Sebagai bonus bisa mencegah kelembapan penyebab jamur dan bakteri
4. Cermin dipercaya bisa menangkal energi negatif sehingga pemasangannya harus diperhatikan. Sebaiknya pasang diluar dan tidak berhadapan dengan pintuÂ
5. Sebaiknya letak kamar mandi agak tersembunyi atau mendesainnya agar tidak terlalu terlihat, konon bisa mendapatkan energi baik
6. Seperti halnya penutup toilet, tutup pintu bisa meminimalkan energi baik agar tidak mengalir menjauh dari kamu
7. Handuk yang tak pernah diganti akan menjadi sarang bakteri dan jamur sehingga mempengaruhi energi baik. Ganti handuk secara teratur ya
8. Sama halnya dengan handuk, semua bagian juga harus terjaga kabersihannya. Hal ini bisa membuat energi baik terus mengelilingmu
9. Toilet adalah tempat air mengalir keluar, dengan adanya tanaman bisa meningkatkan energi baikÂ
Baca juga: Sejuk Kembali, 10 Tanaman Hias yang Bisa Membersihkan Udara
Dengan 9 cara di atas tak hanya mendatangkan energi baik, tapi juga menjaga kamar mandi tetap bersih dan nyaman. Lakukan dengan rutin agar tetap diselimuti energi positif.
0 comments