film
Green Book, Perjalanan Bouncer dan Sang Pianis yang Penuh Humor
Penggemar film komedi wajib menonton film yang diproduksi oleh Focus Features ini. Green Book adalah film bergenre drama komedi. Film ini akan mulai ditayangkan pada 21 November 2018.
Film yang disutradarai oleh Peter Farrelly ini diperankan oleh aktor Viggo Mortensen dan Mahershala Ali. Selain itu, aktor dan aktris lain yang ikut bermain dalam film ini adalah Linda Cardellini, Sebastian Maniscalco, dan Dimeter Marinov.
Baca: Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald, Pertarungan Melawan Penyihir Gelap
Green Book bercerita mengenai seorang bouncer atau penjaga klub malam bernama Tony Lip. Tony Lip berasal dari lingkungan Amerika-Itali bernama Bronx.
Pada suatu hari, Tony mendapatkan tawaran untuk menjadi sopir untuk Dr. Don Shirley. Dr. Don Shirley adalah seorang pianis kelas dunia dan merupakan keturunan Afrika Amerika. Dr. Don Shirley sedang dalam perjalanan tur konser dari Manhattan ke Deep South.
Selama perjalanan, mereka harus mengikuti “Negro Motorist Green Book” atau “Buku Hijau Pengendara Negro”. Buku tersebut adalah petunjuk berkendara bagi orang Negro untuk mencapai tempat tujuan dengan aman.
Baca juga: Ralph Breaks the Internet, Petualangan Ralph dan Vanellope di Internet
Mereka harus menghadapi rasisme, bahaya, dan juga rasa kemanusiaan serta humor yang tidak disangka. Tony dan Dr. Don terpaksa untuk mengesampingkan perbedaan yang mereka miliki untuk bertahan dan berkembang dalam perjalanan sekali seumur hidup ini.
Cuplikan kisah perjalanan Tony dan Dr. Don dapat dilihat di trailer film yang sudah dirilis. Penasaran dengan akhir kisah mereka? Saksikan filmnya di bioskop kesayanganmu!
0 comments