film

Sinopsis Midnight Family, Kisah Keluarga Unik dan Mendebarkan

Penulis:   | 

Jangan pernah khawatir untuk kehabisan film-film bergenre keluarga yang penuh dengan aksi crime dan aksi-aksi keren lainnya. Kali ini, Hollywood kembali berjaya untuk mempersembahkan sebuah film dokumenter berjudul “Midnight Family” yang unik, segar, dan penuh dengan pengalaman baru!

Midnight Family menyentuh unsur sosial dan lingkungan sekitar dari Mexico City. Untuk mendekatkan penonton secara personal memasuki ruang lingkup masyarakat Mexico City, Midnight Family mampu menyajikan sekelumit aktivitas dan keadaan sosial di kota tersebut.

Baca juga: Sinopsis My Bossy Girl, Kisah Pasangan yang Punya Karakter Berbeda

Di lingkungan terkaya di Mexico City tersebut, hidup banyak keluarga. Salah satunya adalah keluarga Ochoa, yang penuh dengan tantangan dan aksi-aksi unik yang nyata.

Apa yang membuat keluarga Ochoa menjadi keluarga yang unik? Rupanya keluarga tersebut mempunyai kegiatan rutin untuk menjalankan ambulans pribadi. Meskipun terdengar aneh, mereka mempunyai tujuan untuk menjalankan ambulans pribadi.

Midnight Family, Cerita dari Keluarga yang Unik dan Mendebarkan

(foto: imdb)

Tujuannya tersebut adalah untuk bersaing dengan EMT lain. Hal ini juga dimaksudkan untuk memberikan keuntungan bagi para pasien yang segera saja membutuhkan pertolongan yang sangat mendesak.

Film ini merupakan film karya sutradara berbakat Luke Lorentzen. Dalam perjalanannya berkecimpung di dunia perfilman, Luke Lorentzen mempunyai sejumlah pengalaman yang membawanya menjadi sutradara hebat.

Dalam kesempatan sebelumnya, ia sempat menjadi produser, penulis naskah, editor, hingga bergabung dalam tim kameraman.

Bahkan, dalam film ini ia juga turut menjadi produser dan penulis naskahnya. Kemampuan Lorentzen yang cakap dan menonjol itu pun lantas terlihat dengan sendirinya di dalam film ini.

Baca juga: Sinopsis How to Live in This World, Kisah Pasangan Suami Istri Setia

Selain itu, ia pernah menyutradarai sejumlah film-film lain sebelumnya. Misalnya, Santa Cruz del Islote (2014) dan New York Cuts (2015, di mana ia turut menjadi penulis naskahnya pula.

Film berdurasi 81 menit ini dijadwalkan tayang pada 6 Desember 2019. Jangan lewatkan betapa menyegarkannya film dokumenter ini!