berita
Mengenal “Herd Immunity” dan Kaitannya dengan Virus Corona
Baru-baru ini muncul istilah “Herd Immunity”. Hal ini erat kaitannya dengan virus yang kini sedang mewabah di seluruh dunia. Covid-19 merupakan penyakit yang mudah menular antara individu yang satu dan yang lain melalui sentuhan.
Disaat banyak negara termasuk Indonesia yang saat ini berjuang melawan Virus Corona, muncul istilah “Herd Immunity”, ini merupakan sitem kekebalan tubuh yang dapat menghentikan penyebaran Covid-19. Namun, dengan cara membiarkan proses penularan penyakit tersebut.
Maksudnya adalah jika banyak orang yang terinfeksi Virus Corona dan mereka dapat sembuh, maka tubuh akan menjadi kebal, lalu dengan begitu tidak akan dapat dihinggapi virus kembali. Hal ini dianggap dapat mengurangi wabah dan akan segera menghilang dengan sendirinya.
“Negara itu perlu membangun semacam herd immunity sehingga lebih banyak orang yang kebal terhadap penyakit ini dan mengurangi penularannya,” ucap Patrick Vallance, Kepala penasihat ilmu pengetahuan untuk pemerintah Inggris.
Intinya banyak pendapat yang mengatakan bahwa, semakin banyak orang yang terinfeksi akan wabah virus Corona ini, maka akan banyak pula yang akan akan sembuh dan kemudian akan kebal terhadap penyakit tersebut.
Peristiwa yang selama beberapa bulan ini menunjukkan bahwa jika ada satu orang yang terinfeksi, maka ia dapat menularkan atau menginfeksi orang lain sebanyak dua atau tiga.
Dengan angka kematian yang juga cukup tinggi, di Indonesia sendiri sudah 48 orang meninggal dunia. Total jumlah kasus yang kini sedang dijalani sebanyak 514 dan 64 diantaranya dinyatakan positif.
Istilah “Herd Immunity” tidak dilaksanakan di berbagai dunia di luar negeri. Karena “Self Distance” dikira lebih baik. Dengan berdiam diri di rumah, juga bisa mengurangi dampak penularan Virus Corona. Juga penggunaan masker penutup hidung dan rajin cuci tangan.
Hal serupa juga diterapkan di Indonesia karena pemerintah sudah menghimbau agar tidak bepergian selama 2 minggu, terkecuali benar-benar ada urusan yang harus disegerakan.
Kegiatan pendidikan dan perkantoran sudah sepekan yang lalu diliburkan. Acara kebudayaan hingga pernikahan juga dianjurkan untuk ditiadakan demi menjaga diri agar terhindar dari wabah Virus Corona.
0 comments