inspirasi

4 Fakta Rumah Makan Padang, Terkenal di Seluruh Penjuru Indonesia

Penulis:   | 

Rumah Makan Padang adalah restoran yang terkenal bagi masyarakat Indonesia. Tidak hanya dari daerah asalnya di Sumatera Barat, tapi juga merambah ke kota-kota di seluruh penjuru tanah air.

Masakan Padang yang bercita rasa khas memang sudah sejak dahulu terkenal sebagai ikon kuliner Indonesia. Sampai orang-orang dari mancanegara pun banyak yang mengakui rasanya.

Di balik segala kenikmatannya, ada beberapa fakta Rumah Makan Padang yang menarik diketahui.

Baca juga: Abdul Qadir Jaelani, Ulama Besar dan Tokoh Sufi Pendiri Tarekat Qadiriyah

Porsi nasinya lebih banyak ketika membeli dibungkus dan dibawa pulang

Fakta Rumah Makan Padang, Terkenal di Seluruh Penjuru Indonesia

(foto: cnn)

Mungkin kamu sudah sering mengalaminya sendiri bahwa porsi nasi Padang tidak sama antara yang makan di tempat dan yang beli dibungkus.

Sebagian tempat malah membebaskan pembeli mengambil nasi sendiri sesuai keinginan. Tapi ternyata ada alasan mengapa porsi yang dibungkus lebih banyak.

Pada masa kolonial Belanda, dahulu hanya orang kaya atau orang Belanda saja yang sanggup membeli makan di rumah makan Padang dan makan di tempat.

Pada umumnya rakyat biasa atau para pejuang yang ingin makan masakan Padang memilih untuk membawa pulang.

Alasannya adalah ketika nasi Padang dibungkus dan dibawa pulang, maka akan lebih banyak orang yang menikmati.

Bisa dimakan bersama keluarga atau sesama pejuang. Porsi nasi yang ditambah ini adalah bentuk kedermawanan pemilik rumah makan.

Ada perbedaan antara rumah makan Padang di Sumatera Barat dan di kota lainnya

Fakta Rumah Makan Padang, Terkenal di Seluruh Penjuru Indonesia

(foto: saribundo)

Orang Padang dan masyarakat Minang pada umumnya memang terkenal suka merantau ke kota lain. Untuk mengobati rindu pada cita rasa masakan Padang, mereka membuka rumah makan di kota perantauan.

Awalnya, hanya berbentuk warung dan dibangun di tempat sepi agar tidak terjadi persaingan antara sesama perantau dari Padang.

Di kota-kota besar di Indonesia cukup mudah menemukan rumah makan Padang, tapi justru tidak demikian dengan di Padang sendiri.

Di Padang atau Sumatera Barat pada umumnya, rumah makan yang menyajikan macam-macam masakan Padang ada spesialisasi tersendiri.

Misalnya kalau ingin menikmati menu gulai, sudah ada tempatnya sendiri yang secara khusus terkenal dengan menu tersebut.

Konsepnya memang bukan rumah makan yang tersedia macam-macam masakan sekaligus seperti yang biasa dikenal masyarakat.

Baca juga: Mengenal Burung Enggang, Punya Paruh Seperti Tanduk dan Dianggap Keramat

Dilengkapi daun singkong dan gulai nangka muda yang dimasak dengan santan

Fakta Rumah Makan Padang, Terkenal di Seluruh Penjuru Indonesia

(foto: pegipegi)

Kebanyakan menunya menggunakan kuah santan, tapi tetap bisa bertahan lama atau tidak cepat basi. Yang menjadikannya tahan lama yaitu kandungan rempah-rempah yang digunakan.

Rempah-rempah juga memberi warna agar masakannya lebih menarik. Kuah santannya juga terdapat pada gulai nangka muda.

Saat membeli nasi Padang, pada umumnya kita akan diberi ekstra daun singkong dan gulai nangka muda. Seolah-olah kedua bahan itu tidak terpisahkan dalam setiap porsi nasinya.

Ternyata di daerah asalnya, daun singkong dan gulai nangka muda tidak dimakan secara bersamaan. Gulai nangka muda disajikan terpisah atau hanya diberikan kalau pembeli menginginkannya.

Tidak hanya dinikmati orang Indonesia, tapi juga mulai terkenal di mancanegara

Fakta Rumah Makan Padang, Terkenal di Seluruh Penjuru Indonesia

(foto: pergikuliner)

Beberapa tahun lalu ada sebuah survey yang menghasilkan temuan mengejutkan bahwa rendang, yang biasanya tersedia di rumah makan Padang, merupakan salah satu makanan paling lezat di dunia.

Setelah itu, orang-orang dari bangsa lain mulai kenal masakan Padang lewat berbagai festival kuliner.

Sebagai bentuk ekspresi atas cita rasa lezatnya, ada seorang bule Norwegia yang menyanyikan lagu dengan judul Nasi Padang dan diunggah di akun YouTube-nya.

Sosok bule Norwegia bernama Audun Kvitland Rostad tampaknya sangat terkesan dengan momen liburannya di Indonesia dan sempat mencicipi nasi Padang.

Itulah beberapa fakta unik rumah makan Padang. Apakah kamu juga menyukai masakan Padang?