selebriti
Akting Berkualitas, 6 Seleb Ini Belajar Seni Peran Hingga ke Luar Negeri
Akting memukau yang ditampilkan para aktor maupun aktris tak lepas dari perjuangan mereka yang sudah lama mengasah bakat di dunia seni peran.
Saking cintanya dengan profesi aktor atau aktris, mereka pun rela menimba ilmu lebih dalam. Seperti yang dilakukan para artis berikut. Mereka dikenal pernah mengikuti sekolah akting loh.
Tak tanggung-tanggung, para seleb ini memilih tempat untuk sekolah akting di luar negeri. Alasannya sudah pasti karena ingin lebih fokus dan mendapatkan pengajaran yang mendalam tentang seluk-beluk dunia peran.
Baca juga: 10 Artis Pria Ini Makin Kaya dan Terkenal Sejak Jadi Presenter
1. Dibalik sosoknya sebagai aktor handal, ternyata Reza Rahadian pernah mengikuti kelas akting di Berlin pada tahun 2016. Kini, ia sudah banyak dapat penghargaan bergengsi
2. Debut akting dalam film 5 CM membuat sosok Raline Shah panen pujian untuk perannya. Demi mengasah aktingnya agar semakin bagus, ia pun mengambil kursus akting di Amerika
3. Demi mencapai keinginan untuk Go International, Cinta Laura pilih bersekolah akting di Amerika. Usahanya pun tak sia-sia. Ia sukses bermain di berbagai judul film Hollywood
4. Kimberly Ryder putuskan untuk menjalani kuliah tingkat S1 dan S2 jurusan akting di London, Inggris. Ini dilakukan supaya bakat aktingnya menjadi lebih baik lagi
5. Pevita Pearce diketahui sempat mengasah bakatnya di short course acting di New York Film Academy, Amerika Serikat pada 2012. Alhasil kemampuan berlakonnya semakin berkualitas
6. Tak hanya sukses di Tanah Air, akting Joe Taslim pun dilirik oleh sutradara film Hollywood. Usut punya usut, ia pernah menjalani sekolah akting di Amerika Serikat selama satu bulan
Baca juga: 10 Gaya Hijab Lesty Kejora, Gak Ribet dan Kekinian
Perjuangan mereka akhirnya berbuah manis. Keahlian apik mereka dalam berakting patut diacungi jempol. Apakah kamu mau mencoba seperti mereka?
0 comments