inspirasi
Banyak Bentuknya, 10 Jenis Sisir yang Memiliki Beda Fungsi
Untuk mendapatkan rambut yang indah, rapi, dan terawat perlu adanya perawatan khusus. Mulai dari potong rambut, diberi kondisioner hingga melakukan masker rambut secara teratur.
Selain perawatan ke salon, perawatan di rumah juga harus diperhatikan lho misalnya pemilihan jenis sisir.
Pentingnya memilih bentuk sisir adalah untuk mencegah rambut rontok berlebih. Selain itu pemilihan sisir yang tepat dapat membuat rapi tetap rapi setiap saat.
Untuk memilih sisir yang tepat terlebih dulu ketahui jenis rambutmu. Ada yang bisa khusus rambut keriting atau gelombang sekalipun.
Untuk sekedar informasi, ini adalah 10 jenis sisir yang bisa kamu gunakan untuk rambutmu. Pilih yang sesuai ya sebelum digunakan agar tak makin rontok.
Baca juga: 10 Kreasi Dekorasi yang Terbuat dari Kerang, Berasa di Pantai
1. Bentuk persegi panjang dengan bantalan yang empuk, sisir paddle cocok untuk meluruskan rambut
2. Untuk memberikan volume pada rambut, sebaiknya gunakan sisir round. Cocok juga untuk stylingÂ
3. Dengan gigi yang lebar ini harus ada di kamarmu, cocok untuk menghilangkan kusut dan bisa meratakan conditioner
4. Untuk membantumu keramas dengan sensasi pijatan yang unik, gunakan sisir cuci rambut bentuk bulat
5. Sedangkan untuk mem-blow, gunakan model gigi yang memiliki jarak seperti ini. Harus ada di rumah juga nih
6. Sisir boar bristle ini cocok juga lho untuk anak-anak, model ini mendukung untuk dipakai sehari-hari
7. Sering banget nih dipakai oleh hair stylish, namanya nail comb atau sisir dengan ekor untuk styling dan membuat part pada rambut
8. Kalau ini memiliki gigi pada kedua sisinya, selain dibuat untuk merapikan juga biasa digunakan untuk mengambil kutu
9. Berdasarkan bahannya, semua model ini disebut cooden comb atau sisir kayu. Bentuknya unik dan bisa digunakan untuk styling
10. Mirip dengan tail comb, model gigi yang bervariasi ini juga bisa digunakan untuk styling rambut
Baca juga: 10 Kreasi Sudut Ruangan Jadi Tempat Penyimpanan
Apakah sekarang sudah tahu jenis sisir apa yang cocok untuk rambutmu? Jika sudah, tetap rawat rambut dengan baik ya agar tetap sehat.
0 comments