inspirasi
Banyak Rahasia, Deep Web Tidak Bebas Diakses Pengguna Internet
Buat orang-orang yang berkecimpung di bidang IT pasti sudah tidak asing dengan deep web. Tidak sedikit yang menganggapnya sebagai sarang kejahatan.
Misalnya transaksi produk ilegal, kelompok kriminal, sejarah yang tidak diungkap pada dunia, konspirasi, dan hal-hal mengerikan lainnya. Meskipun terkesan mengandung unsur bahaya, tapi banyak yang penasaran.
Deep web memang bisa jadi hal baru untuk sebagian orang, sampai data privasinya di internet terancam bahaya.
Baca juga: 5 Makhluk SCP Berbahaya, Dianggap Sedang Mengintai Hidup Manusia
Tidak bisa diakses secara bebas oleh masyarakat dengan browsing seperti biasa
Deep web sebenarnya merupakan bagian protokol www (world wide web), tapi keberadaannya tidak termasuk indeks publik, sehingga tidak bisa diakses dengan bebas oleh pengguna internet umumnya.
Sebutan lainnya adalah hidden web, atau invisible web. Memang di dalamnya ada banyak konten informasi yang rahasia, terpendam, dan sulit untuk diakses oleh sebagian besar masyarakat dengan perangkat biasa.
Situs-situs yang terdapat di dalamnya pun tidak dapat ditemukan dengan cara yang sama seperti saat browsing dengan mesin pencari.
Agar lebih mudah memahaminya, ibaratkan bahwa dunia internet adalah sebongkah gunung es.
Berbagai macam situs web yang biasa ditelusuri dengan mesin pencari seperti Google adalah bagian di permukaan (surface web) yang dapat dilihat.
Sementara itu, bongkahan es di bawah laut merupakan gambaran konten rahasia yang terdapat dalam deep web.
Banyak yang membukanya bukan karena berkepentingan, tapi hanya penasaran
Faktanya, konten di internet sebenarnya jauh lebih luas dari yang terlihat sehari-hari. Ada sangat banyak hal yang belum diketahui orang pada umumnya.
Seringkali orang-orang akan berusaha mengakses situs yang termasuk deep web karena ingin melihat isinya yang sensasional.
Tujuannya tidak lain adalah untuk memuaskan rasa penasaran, padahal tidak terlalu butuh atau berkepentingan.
Sebenarnya, ada hal-hal yang tidak bisa diakses secara bebas di internet karena memang isinya dokumen rahasia seperti data pemerintah atau institusi, misalnya seperti database konsumen, data transaksi penjualan, atau data rahasia lain.
Sudah seharusnya kerahasiaannya tetap terjaga dan tidak bebas diakses umum. Selain tidak bermanfaat, akses sembarangan juga berisiko pada keamanan data privasi.
Baca juga: Mengenal Organisasi SCP, Perkumpulan Misterius yang Amankan Dunia
Ada beberapa risiko mengancam diri sendiri jika mengaksesnya sembarangan
Untuk membukanya, ada beberapa hal yang sebaiknya diperhatikan. Secara teknis, cenderung tidak mudah karena butuh browser yang berbeda.
Beberapa browser yang bisa digunakan antara lain Invisible Internet Project, TOR Browser, Whonix, TAILS, dan Subgraph OS.
Berbagai macam risiko yang mengancam pengakses, misalnya risiko virus yang lebih banyak daripada situs web biasa. Yang paling rentan adalah tentang privasi yang bisa dimanfaatkan oleh hacker tidak bertanggung jawab.
Bisa juga risiko berurusan dengan hukum jika kedapatan nekat melihat dokumen rahasia. Belum lagi soal risiko mental yang terganggu karena sudah melihat konten yang tidak layak untuk ditonton.
Awalnya ingin mencari kesenangan, tapi ternyata justru memicu perasaan tidak nyaman.
Deep web sebenarnya tidak selalu menyeramkan, asalkan digunakan semestinya
Dengan berbagai fakta yang ada, deep web memang bukan sesuatu yang dibuat untuk menghibur dan memberi kemudahan hidup sehari-hari. Memang hanya kalangan tertentu yang membutuhkannya.
Misalnya kepolisian yang butuh informasi bukti aksi teroris dari kelompok kriminal tertentu yang membahayakan masyarakat.
Bisa juga digunakan untuk membahas rahasia dengan orang yang berjarak jauh tanpa risiko dikomentari sembarang netizen.
Hal ini cukup membantu public figure yang sehari-hari menjadi sorotan media, tapi sedang perlu mengomunikasikan sesuatu yang bersifat rahasia.
Adanya deep web bisa menjadikan internet jadi terlihat seru untuk ditelusuri lebih dalam.
Tentunya perlu memastikan bekal keamanan internet yang terjamin. Pada dasarnya, setiap situs web yang termasuk ke ranahnya deep web tidak selalu menyeramkan.
Asal digunakan semestinya, oleh pihak yang memang berkepentingan.
0 comments