film
Dr. Seuss’ The Grinch, Usaha Grinch Mencuri Natal
Grinch, tokoh cerita anak karya Theodor “Dr. Seuss” Geisel tahun 1957, kini kembali lagi dalam film animasi 3D! Walaupun ceritanya sudah berusia puluhan tahun, animasi yang digunakan pada film Dr. Seuss’ The Grinch ini sangat menakjubkan.
Baca: Album TWICE “YES or YES” Berhasil Pecahkan Rekor
Aktor Benedict Cumberbatch terpilih menjadi pengisi suara Grinch dan rapper Pharrell Williams sebagai narator film. Selain itu, suara tokoh-tokoh lain dalam film ini diisi oleh Cameron Seely, Rashida Jones, Kenan Thompson, dan Angela Lansbury.
Film ini bercerita tentang Grinch, tokoh yang sinis dan galak. Grinch menjalankan sebuah misi untuk mencuri hari Natal. Tapi niatnya berubah karena seorang gadis kecil yang bersemangat.
Grinch tinggal bersama dengan Max, anjingnya yang loyal, di dalam sebuah gua di Gunung Crumpet. Dia hanya bertemu dengan para tetangga di Who-ville ketika persediaan makanannya habis.
Setiap Natal, Grinch merasa kesunyian di tempat tinggalnya terganggu akibat warga Who-ville yang merayakan Natal dengan meriah dan ramai. Suatu ketika warga Who-ville mengumumkan untuk merayakan Natal tiga kali lebih meriah dari biasanya.
Grinch menyadari hal yang harus dilakukan untuk mendapat ketenangan adalah dengan mencuri hari Natal. Dia memutuskan untuk berpura-pura menjadi Santa Claus pada malam Natal.
Baca juga: The Nutcracker and The Four Realms, Petualangan ke Dunia Paralel
Sementara itu, di suatu tempat di Who-ville, seorang gadis kecil bernama Cindy-Lou dan beberapa temannya membuat rencana menjebak Santa Clause. Alasannya adalah karena dia ingin membantu ibunya yang bekerja lembur.
Rencana baik dari Cindy-Lou ini bertolak belakang dengan rencana Grinch yang ingin menghilangkan perayaan Natal di Who-ville. Rencana siapakah yang akan berhasil?
Untuk mengetahui jawabannya, jangan lupa tonton Dr. Seuss’ The Grinch mulai tanggal 9 November 2018 ya!
http://https://www.youtube.com/watch?v=_UOh0UX3alI
0 comments