kpop
Gak Nyangka, 8 Idol KPop Wanita Ini Nyaris Debut di Grup Lain
Banyak idol KPop wanita yang terkenal dengan grupnya masing-masing. Ternyata ada beberapa dari mereka yang nyaris debut di grup lain.
Karena masa trainee berlangsung begitu lama, idol sering kali memutuskan keluar dari agensi dan mencari peluang yang lebih besar untuk debut di tempat lain.
Banyak penggemar berkomentar betapa anehnya beberapa kemungkinan mereka debut di grup lain, karena satu orang dapat mengubah konsep grup sepenuhnya.
Namun faktanya, 8 idol wanita berikut ini memang hampir debut di grup lain. Siapa saja?
Baca juga: Lahir dari Keluarga Kaya, 7 Idol KPop Wanita Ini Tetap Bekerja Keras
1. Soyou SISTAR
Ketika tampil di Beatle’s Code Mnet pada 2011 bersama SISTAR, Soyou mengungkapkan bahwa ia hampir memulai debutnya sebagai member 4minute.
Namun Cube Entertainment mengatakan bahwa ia harus debut di babak berikutnya, dan gagal masuk line-up. Ia akhirnya debut sebagai member SISTAR pada 2010.
2. Sowon GFRIEND
Sowon adalah trainee DSP Media yang berlatih dengan para member K.A.R.D sebelum bergabung dengan GFRIEND.
Meski tidak pernah mengungkapkannya secara terang-terangan, banyak yang berspekulasi bahwa Sowon bisa debut dengan mereka.
3. Jessi
Rapper Jessi mengungkapkan bahwa ia bisa saja debut dengan Girls ‘Generation. Ternyata ia diterima di SM Entertainment serta dekat dengan Jessica dan Tiffany.
Namun Jessi menolak tawaran bergabung dengan line-up debut karena konsep grup yang kurang cocok dengannya.
4. Taeha eks MOMOLAND
Diketahui bahwa Taeha adalah mantan trainee Starship Entertainment, dan hampir memulai debutnya dengan Cosmic Girls atau WJSN.
Meski urung bergabung dengan mereka, Taeha masih menjalin hubungan dekat dengan semua member Cosmic Girls.
Baca juga: 7 Pemain Writing Your Destiny, Drakor Ciptaan Penulis Goblin
5. Luda Cosmic Girls
Luda awalnya adalah trainee SM Entertaiment dan hampir saja debut sebagai member GFRIEND sebelum memutuskan pindah ke Starship Entertainment.
Luda diperkenalkan sebagai member Cosmic Girls untuk Natural Unit pada 31 Desember 2015 dan debutnya bersama grup pada 25 Februari 2016.
6. Jenny DIA
Tak banyak diketahui, Jenny adalah salah satu dari dua orang yang hampir memulai debutnya dengan GFRIEND.
Jenny meninggalkan agensi dan akhirnya bergabung dengan MBK Entertainment di mana ia menjadi bagian dari DIA.
7. Miyeon (G) I-DLE
Sekitar waktu debut BLACKPINK pada 2016, diumumkan bahwa jumlah member yang semula direncanakan menjadi sembilan, telah dikurangi menjadi empat member.
Ternyata Miyeon (G)I-DLE adalah kandidat member BLACKPINK tapi dikeluarkan dari line-up terakhir sebelum debut.
8. Jiwon fromis_9
Terakhir adalah Jiwon fromis_9 yang sebelumnya adalah kontestan di Sixteen, acara yang menciptakan TWICE.
Ia tersingkir dan gagal debut bersama TWICE. Meski begitu, ia masih berteman baik dengan para member grup JYP Entertainment itu.
Setelah mengetahui hal ini, apakah kamu bisa membayangkan mereka di grup lain?
0 comments