inspirasi
Hemat Ruang, 10 Desain Ranjang Susun Bergaya Modern
Semakin berkembangnya zaman, tanah semakin terbatas untuk membangun rumah. Alhasil, rumah dibangun dilahan terbatas dengan ruangan yang tak luas.
Untuk mendesain dan melakukan dekorasi perlu dirancang secara spesifik agar ruangan dapat digunakan dengan maksimal. Untuk kamar, ide terbaik untuk mendekorasikannya adalah dengan bunk bed atau ranjang susun.
Ranjang susun merupakan alternatif sehingga setiap sudut kamar dapat digunakan bahkan untuk satu orang atau lebih.
Walaupun gampang-gampang susah, tapi dengan rancangan yang tepat kamar akan tetap keren dan bisa digunakan untuk meletakkan berbagai barang.
Berikut ini adalah desain ranjang susun yang bisa diaplikasikan untuk rumah, hostel, asrama atau kamar kos yang punya ruang sempit dan terbatas.
Baca juga: Artistik dan Futuristik, 10 Potret Kantor Pusat Alibaba
1. Bak melayang dengan menempelkan ranjang pada dinding. Tema monokrom membuat kamar terkesan elegan
2. Minimalis dan simpel dengan model susun menggunakan tangga monyet. Pemilihan warna putih dengan aksen biru membuat kamar terkesan nyaman
3. Selain tangga monyet bisa gunakan tangga reguler. Beri aksen lampu agar kamar tampak mewah
4. Inspirasi tepat untuk kamar sempit seperti kos-kosan. Manfaatkan undakan sebagai laci untuk menyimpan barang
5. Dengan model susun, banyak space yang bisa digunakan untuk tempat lain. Misalnya kursi gantung yang nyaman ini
6. Cocok untuk apartemen, kamar dengan tema warna biru dengan pemandangan langit. Tampak nyaman dan bikin betah
7. Dengan memaksimalkan bentuk ranjang, banyak barang yang bisa disimpan. Bisa untuk rak buku, laci buku dan tempat boneka
8. Unik dengan meletakkan ruang penyimpanan diatas dengan aksen kayu dan tangga monyet terbuat dari pipa. Bak naik kapal bajak laut bukan?
9. Tangga unik dari kayu ini juga bisa jadi alternatif biar ranjang makin terlihat artistik. Apalagi tempat duduk bertema sarung baseball
10. Tampak klasik warna cokelat kayu pada ranjang susun dengan tangga reguler. Unik dengan memanfaatkan laci bawah untuk kasur
Baca juga: Banyak Spot Instagramable, Intip 10 Potret Suasana Youtube Space di London
Kamu bisa memeodifikasikan bentuk ranjang sesuai dengan kamarmu. Beri dekorasi favoritmu agar tetap nyaman dan betah di kamar.
0 comments