berita

Ini Perjalanan Karir Ciputra, Dari BUMD Hingga Jadi Konglomerat

Penulis:   | 

Kabar duka datang dari salah satu orang paling kaya di Republik Indonesia. Wirausahawan sekaligus filantropis sukses, Ciputra, dikabarkan meninggal dunia pada usia 88 tahun di Singapura, tanggal 27 November 2019 dini hari.

Terlepas dari kesedihan atas kepergian sang pengusaha properti itu, jumlah kekayaan Ciputra pun menjadi sorotan media.

Diketahui bahwa total kekayaan yang dimiliki Ciputra dan keluarga mencapai angka fantastis, yaitu US$ 1,3 Miliar atau sekitar Rp. 18,2 triliun. Pada tahun 2018 lalu, Ciputra bahkan masuk dalam jajaran orang terkaya Indonesia dan menempati posisi ke-27.

Baca juga: Beberapa Fakta Seputar Masjid Tengah Hutan di Sulawesi Selatan

Karier Ciputra berawal dari Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta. Pria yang juga memliki nama Tjie Tjin Hoan itu menjabat sebagai direksi hingga usianya mencapai 65 tahun.

Beragam prestasi pun dicapai selama kariernya di perusahaan milik Pemerintah Daerah DKI Jakarta. Konglomerat Indonesia ini merupakan salah satu orang dibalik suksesnya pembangunan Taman Hiburan Ancol.

Bukan hanya itu, Ciputra bersama Ibrahim Risjad, Sudwikatmono, Sudono Salim, dan Budi Brasali mulai mendirikan grup properti bernama Metropolitan Group.

Perumahan-perumahan mewah seperti Pondok Indah dan Kota Mandiri Bumi Serpong Damai merupakan besutan dari Metropolitan Group.

Kala itu, Ciputra menjabat sebagai Presiden Komisaris di Metropolitan Group dan direktur utama di Jaya Group. Tak cukup sampai disitu, ia kemudian mendirikan Ciputra Group yang merupakan grup perusahaan keluarga.

Ciputra juga sempat mengalami kesulitan dalam usahanya. Asuransi Jiwa Ciputra Allstate dan Bank Ciputra yang didirikannya terpaksa ditutup karena terimbas krisis 1997-1998. Untungnya Ciputra Group masih bisa bertahan berkat kebijakan restrukturisasi utang.

Baca juga: Diserang Tagar Cabul, Sandy Sandoro Kunci Twitter dan Instagram

Di usianya yang tak lagi muda, Ciputra masih tetap eksis dengan mengembangkan bidang pendidikan di Indonesia. Ia membangun Universitas Ciputra, salah satu universitas yang berfokus dalam ilmu kewirausahaan.

Diketahui juga bahwa Ciputra sendiri sering menjadi pembicara terutama topik yang berhubungan dengan eunterpreunership.

Museum Rekor Indonesia (MURI) turut memberikan apresiasi untuk kiprah Ciputra yang sangat gemilang, yaitu sebagai Pengelenggaraan Pelatihan Kewirausahaan Kepada Dosen Terbanyak dan Wirausahawan Peraih Penghargaan Terbanyak di Berbagai Bidang.