travel
Menjajal 19 Destinasi Wisata Rusia yang Bak Negeri Dongeng
Semua pasti sepakat, bahwa Rusia merupakan salah satu destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Rusia memiliki taman-taman indah dengan bunga-bunga bermekaran yang menawan.
Selain itu, bangunan-bangunan kuno yang berdiri di negara ini juga cantik-cantik. Berwarna-warni bak di negeri dongeng. Dengan arsitektur yang memukau.
Tentunya, sangat memanjakan kamu yang senang berfoto instagramable. Memandang bentang alamnya yang juga ternyata indah, ke Rusia, sejenak kamu akan di bawa masuk ke wisata ala negeri dongeng.
Nah, berikut ini adalah 16 destinasi wisata pilihan di Rusia, yang akan buatmu terkesan sekaligus menambah stok foto untuk instagrammu.
Baca juga: Deretan 17 Tempat Wisata di Malaysia yang Beragam
1. Mengunjungi Katedral Santo Basil, Gereja Indah dengan Atap wWarna-Warni
Katedral Santo Basil merupakan salah satu bangunan gereja yang terkenal di Rusia. Meskipun ukuran gereja kecil, gereja yang terletak di ujung tenggara dari kawasan Red Square. Katedral ini juga terkenal sebagai karya seni artistik paling terkenal di Moskow.
Jika Perancis punya Menara Eiffel, makan Rusia punya katedral Santo Basil. Jadi, jika kamu berlibur ke Rusia, Santo Basil menjadi ikon bangunan yang tak boleh kamu lewatkan. Katedral berdiri di Lapangan Merah. Bangunanya menghadap ke Kapel Gerbang Gading.
Katedral Santo Basil awalnya sisi-sisinya terbuat dari kayu. Namun, pada masa pemerintahan Catherine II Agung, tembok-temboknya dibangun kembali lalu direkonstuksi. Seperti saat ini setelah renovasi terakhirmya, membuat katedral dipenuhi dengan warna-warni serta desain yang detail dan meliuk-liuk.
Katedral ini memiliki dua lantai dengan 9 ruangan kecil atau kapel yang berada di lantai dua. Sementara satu kapelnya lagi di lantai dasar. Jika kamu ingin lebih nyaman, coba datangi katedral di pagi hari saat pengunjung yang datang masih sedikit.
Gereja ini dipenuhi berbagai ornamen yang begitu detail serta rumit di hampir setiap sudut bagian dalamnya. Keunikan lainnya dari katedral ini terdapat dari kubah yang dimlikinya. Selain kubahnya banyak, kubah-kubah ini juga di desain dengan gaya yang berbeda-beda.
Mulai dari warnanya yang warna-warni hingga tekstur yang melapisi kubahnya pun berbeda-beda. Saat ini di katedral terdapat lebih dari 400 ikon yang dilukis antara abad ke-14 atau ke-19. Dimana merupakan hasil-hasik karya dari beberapa murid dari sekolah di Novgorod dan Moskow.
2. Wisata ke Danau Baikal Saat Musim Dingin
Julukan untuk Danau Baikal adalah ‘Mutiara Siberia’. Bagaimana, panorama indah tampilan danau ini mampu membuatmu terkagum-kagum. Apalagi jika disaksikan secara langsung.
Danau ini disebut sebagai danau air tawar terbesar di dunia. Tak heran, jika danau ini juga sudah dimasukkan ke dalam warisan dunia menuerut UNESCO. Danau Baikal terletak di cekungan structural yang dang dan dikelilingi oleh pegunungan.
Pegunungan ini ketinggiannya bahkan ada yang hingga lebih dari 6.000 kaki (200 meter). Di kawasannya juga terdapat bagian kerak bumi yang mengalami keretakan. Hingga menghasil sumber mata air mineral panas di kawasan ini.
Danau Baikal juga memiliki ukuran sangat luas, membuat tampilannya begitu megah. Sehingga, orang Rusia seringkali menyebutnya sebagai Laut Suci. Apalagi, di danau ini merupakan danau terdalam di dunia, dengan kedalaman maksimumnya 5.387.
Sekaligus danau tertua yang ada di dunia. Diperkirakan danau sudah terbentuk pada 25 juta tahun yang lalu. Saat musim dingin tiba, Baikal juga membentuk sebuah fenomena unik. Air danau membeku sepenuhnya. Lapisan esnya ini sejernih kristal dan dapat mencapai lebih drai 3 kaki.
Di kehidupan bawah air danau, tersimpan kekayaan hayati dan hewani di dalamnya. Terdapat lebih dari 3.500 spesies tanaman dan hewan yang menghuni danau. 70% di antara kenis yang menghuni danau ini, dapat ditemukan di tempat lain di dunia.
Di daratan danaunya, kamu juga bisa melihat anjing laut lokal yang disebut dengan ‘nerpa’. Anjing laut ini merupakan satu dari 3 populasi anjing laut air tawar bumi.
Menikmati langit malam berbintang, di lokasi danau ini akan lenih memukau. Dikarenakan tak terlihat cahaya lampu dari kota. Hanya ada langit malam yang tenang. Dengan gambaran rasi bintang yang lebih jelas.
3. Coba Ragam Jenis Wisata di Museum Lingga Alam Tsaritsyno yang Instagramable
Tsaritsyno ini merupakan sebuah museum sekaligus Taman Neogothicplace. Bangunan ini saat pendiriannya dimaksudkan untuk menjadi istana bagi tempat tinggal Catherine yang Agung. Namun, permasuiri ini tidak pernah benar-benar tinggal di sini.
Berkunjung ke situs ini, kamu dapat melihat istana, cagar taman, dan ruang pameran raksasa. Pada bagian taman, terdapat ensemble aristektur, serupa sebuag gerbang dengan ukuran yang tinggi.
Gerbang ini dibuat dengan gaya arsitektur Neo Gothic. Di taman dekat istana ini juga terdapat sejumlah paviliun, pergola, arbours, goa buatan, serta kuil ortodoks Rusia.
Bangunan istana ini pernah diperintah untuk dihancurkan oleh permaisuri. Alhasil, hanya sebenarnya bangunan istana aslinya hanya tersisa sebagian. Namun, berkat pemugaran, selurruh bagian bangunan sudah diperbaiki. Mulai dari atap, interior, hingga dekorasi pada bangunan.
Di Tsaritsyno terdapat Museum Rakyak Rusia, Ruang Pameran Seni Terapan, hingga sebuah atrium yang disebut yang biasa digunakan untuk pergelaran konser sejumlah musisi di Rusia. Selain itu, pada bagian taman juga terdapat beberapa gundukan makam.
Diperkirakan makam ini berisi makam dari suku Vyatichs suku Slavia awal yang berasal dari abad ke 11 hingga 13. Cobalah juga knjungi Kuil Ceres (Golden Sheaf Summerhouse). Jalan menuju ke sini berliku dan dihiasi dengan Patung Ceres, Dewi Kesuburan Romawi Kuno,
Taman dalam kompleks Tsaritsyno ini juga berdekatan dengan hutan. Di sini juga ada dendropark Biryulyovo, serta riam kolam Tsaritsyno. Keselutuhan kompleks istana ini dibuat dengan gaya fete galante. Setiap bangunan, nampak memiliki keistimewaanya sendiri-sendiri.
Berkunjung ke sini, kamu tentunya akan dimanjakan dengan berbagai spot cantic ala istana di negeri dongeng. Salah Pada area pintu masuk, kamu akan menemukan jembatan tengah yang menghubungkan antara saritsyno Upper dan Middle ponds.
Menariknya, dari kejauhan jembatan ini nampak seperti gerbang benteng yang memiliki menara. Jembatan ini akan menghubungkanmu dari istana ke gereja dan rumah kaca.
Tsaritsyno ini memang luar biasa indah, banyak sekali yang bisa kamu kunjungi di sini. Belum lagi taman lanskap yang menawarkan kehijauan yang asri.
4. Wisata ke Semenanjung Kuron dengan Pasir Indah serta Alam yang Asri
Semenanjung Kuron atau Curonian Spit merupakan sebuah semenanjung pasir panjang dan sempit yang membentang dari barat daya ke timur laut Zelenogradsk dari Wilayah Kaliningrad ke kota Lithuania Klaipeda. Spit sendiri adalah material pasir yang dari daratan memanjang ke tengah laut, menyerupai lidah pasir.
Semenanjung Curonian ini merupakan yang terpanjang di dunia. Spit ini memisahkan Curonian Lagoon air tawar dari Laut Baltik.
Spit ini diperkirakan terbentuk pada lima ribu tahun lalu oleh angina dari arus Baltik. Pada bagian paling sempitnya, spit memiliki lebar 350 meter sementara bagian terlebarnya, luasnya mencapai 4 kilometer.
Sejak tahun 1987, setengah dari bagian spit yang luas totalnya 98 kilometer ini, telah menjadi taman nasional dan termasuk ke dalam situs warisan dunia UNESCO pada tahun 2000.
Alam asri yang masih begitu alami berada di spit. Di sini kamu bisa merasakan bagaimana bercengkrama dengan alam liar yang sesungguhnya. Tidak ada permukiman maupun aktivitas perindustrian. Lokasinya menjauhkanmu dari hiruk pikuk perkotaan, sekaligus memanjakanmu dengan hijau hutan dan biru laut.
Agar pengunjung tetap aman, untuk para wisatawan daerah ini juga memiliki jalur hiking khusus yang berjumlah enam. Di jalur-jalur ini kamu akan dibimbing dengan terdapatnya papan informasi, tanda-tanda, dan peta skematis.
Daya tarik lain dari Spit Curonian adalah tempat ini memiliki tempat singgah para burung, atau stasiun ornitologi yang pertama di dunia yang bernama “Fringilla”. Karenanya, kawasan ini juga mendapat julukan sebagai “Jembatan Burung”.
Ini dikarenakan burung-burung yang bermigrasi seringkali menjadikan kawasan ini sebagai tempat singgah. Mereka berhenti di sini dalam perjalanan mereka dari utara ke selatan. Menyaksikan kumpulan burung-burung ini juga menjadi pemandangan indah yang berkesan.
Meskipun tak ada pemukiman, namun di Desa-desa Lesnoy, Rybachy dan Morskoye yang terletak di sisi Rusia Curonian Spit, tersedia berbagai jenis penginapan yang dapat kamu sesuaikan dengan selera dan anggaran.
5. Menyusuri Romantisme Taman Alexander yang Bergaya Klasik dan Ditumbuhi Bunga Bermekaran Indah
Rusia juga punya banyak taman yang indah sekaligus modern. Salah satunya adalah Taman Alexander. Taman ini dirancang oleh arsitek Rusia Osip Bove, pada awal abad ke-19. Pendirian taman ini antara lain untuk memberikan penghormatan pada Kaisar Alexander I.
Taman ini ditata dengan indah, sekaligus membuatnya nampak anggun. Taman ini membentang di sepanjang dinding kremlin yang di bawahnya terdapat sungai Neglinnaya yang mengalir di bawah tanah melaui terowongan.
Di sini juga terdapat kanal dari lokasi bekas dasar sungai. Penataan taman bunga yang di sini juga nampak detail dan mengagumkan.
Di taman ini juga terdapat makam prajurit tak dikenal serta terdapat goa yang memang sudah ada di sini di waktu awalnya. Pada bagian tengah taman, didominasi oleh Menara Kutafya di Kremlin Moskwa. Taman ini berupa oasis hijau karena hijau rerumputan di sana-sini.
Jalan setapak, taman bunga, hingga berbagai monument penting, menjadi daya tarik ikonik dari taman, yang membuatnya menjadi tempat favorit untuk dikunjungi masyarakat Rusia.
Terutama yang berada di jantung kota Moskow. Namun, di tempat ini kamu tidak akan merasakan hiruk pikuk kota tetapi hanya keheningan serta kesejukan.
Dekorasi Taman Alexander memiliki sebuah gerbang besi di atas roda kecil, yang menjadi gerbang masuk pintu utama. Jika berasak dari Jalan Kremlin dan Museum Sejarah.
Tiang pagar ini dibuat dari bundelan ranting yang dimahkotai dengan fasces, yang memiliki arti sebagi simbol kekuatan dan persatuan romawi yang mengingatkan akan kemenangan dalam Perang Patriotik di tahun 1812. Gerbang ini menghadap ke monumen pahlawan nasional Marshal Zukhov.
Situs pemakaman di taman ini ditandai dengan batu nisan granit dengan patung-patung cabang laurel, helm, dan spanduk.
Di tengah-tengah bintang merah yang terletak di atas batu nisan ada api abadi yang menyala. Keunikan monumen lainnya masih banyak di sini, kamu harus datang sendiri untuk merasakannya.
Baca juga: Rekomendasi 13 Destinasi Wisata Singapura yang Menarik
6. Menikmati Panorama Danau Terluas di Rusia, Danau Ladoga
Pergi ke Rusia, jangan lupa juga untuk mengunjungi danau terbesar di Rusia, bernama Danau Ladoga. Danau ini terletak di bagian barat laut Rusia. Tepatnya, di perbatasan dua provinsi politik yakni Republik Karelai dan Oblast Leningrad. Luas total danau ini mencapai 6.700 mil dengan jenis airnya air tawar.
Keunikan lainnya danau ini memiliki 660 pulau. Danau memiliki lebar 50 mil serta panjang 136 mil. Selain ukuranya yang luas, Danau Ladoga juga dalam. Kedalaman rata-ratanya bisa mencapai 167 kaki.
Sementara titik terdalam danau mencapai 754 kaki, yang ditemukan di bagian sebelah barat Pulau Valaam. Danau diperkirakan terbentuk sekitar 10.000 tahun yang lalu, akibat pergeseran gletser.
Banyak ahli geologi yang menyatakan bahwa Danau Ladoga tadinya merupakan bagian dari Laut Baltik. Kemudian terpisah dari bagian utama Laut Baltik dikarenakan badai besar, ketika Laut Yoldia mulai surut sekitar 8.000 tahun yang lalu. Danau ini memiliki warna air kuning kecoklatan.
Di sini juga terdapat kanal yang digunakan sebagai lalu lintas perdagangan. Kanal menghubungkan Neva ke Sungai Svir. Danau juga memiliki kondisi suhu yang berbeda-beda, tergantung pada kedalaman danau.
Saat musim dingin, air danau akan membeku. Wilayah dangkal dan ceruknya biasanya sudah mulai membeku pada awal Desember.
Sementara bagian area pusat baru membeku antara bulan Januari hingga Februari. ketebalan es rata-rata adalah 20-23 inci (50-60 cm).
Untuk bagian tengahnya, bulan Mei atau bulan April biasanya baru akan membeku. Tak hanya indah dan luas, Danau Ladoga juga menyimpan banyak keanekaragam flora dan fauna. Di sini terdapat kurang lebih 538 jenis tanaman unik. Sementara jumlah mamalianya adea 44 jenis.
Kamu juga bisa menemukan anjing laut yang hidup di danau ini. Danau Ladoga meruapakan satu dari tiga danau di dunia yang ditinggali oleh anjing laut.
7. Berfoto di Antara Lampion Raksasa dengan Beragam Bentuk di Taman Sokolniki
Taman Sokolniki merupakan salah satu ruang hijau terbesar yang ada di Moskow. Taman ini awalnya difungsikan sebagai tempat berburu elang.
Namun kini, taman menjadi tempat untuk mengadakan festival, selain itu juga menjadi tempat berkumpul yang menyenangkan bagi banyak orang untuk sekdara bermain game dan lain sebagainya. Di sini kamu juga bisa coba naik kincir angin dan mengakses wifi gratis.
Kini, taman menjadi sangat populer untuk melakukan berbagai aktivitas hiburan. Seperi bersepeda, berlari, hingga berseluncur es kala musim dingin tiba.
Ada berbagai pilihan track untuk berlari di sini. Jalur-jalur ini dikelilingi pepohonan rindang. Disarankan jalur menyenangkan yang bisa kamu coba adalah dengan memulai dari dekat museum. Lalu melewati jalan lembah utama yang luas.
Selanjutnya, kamu bisa mencoba beberapa jalan yang memiliki fitur yang unik. Salah satu jalan yang panjangnya mencapai 2,2 km. jika seluruh taman kamu lalui, kamu bisa berlari hingga mencapai 10 km. Jalurnya yang naik turun menjadi menyenangkan.
Selain itu juga kamu akan melewati lorong-lorong indah, lebih banyak pepohonan rimbun, hingga jalan-jalan berkerikil yang membuat taman ini nampak eksotis. Karena keindahan taman ini, para seniman dan pelukis sering datang dan menemukan inspirasi di sini.
Taman Sokolini ini teletak di bagian timur laut Moskow. Usia taman sudah sangat tua. Diperkirakan taman sudah ada sejak abad ke 19.
Di taman ini, kamu bisa menikmati atmosfer dari Rusia yang masih memiliki udara yang segar. Orang-orang sibuk datang ke taman untuk berolahraga hingga berekreasi bersama keluarga.
Penataan taman yang rapid an indah, akan membuatmu betah berlama-lama bersantai di sini. Pesona taman ini antara lain terdapatnya du ataman bunga mawar yang luar biasa indah.
Sementara itu, museum kaligrafi yang ada di sini juga patut dikunjungi karena menjadi yang satu-satunya ada di Ibukota Rusia.
8. Susuri Deretan Pulau Menawan di Rusia, Dimulai dari Pulau Putyatin
Rusia juga punya pulau indah. Namanya, Pulau Putyatin. Pulau ini memiliki keindahan dengan banyaknya teluk yang menghiasi serta memiliki pasir pantai yang lembut. Di sini kamu juga bisa bertemu dengan kawan anjing laut berbulu serta burung komaran yang seringkali singgah.
Kamu juga bisa coba aktivitas berkemah di pantai. Tersedia tempat penyewaan alat-alat kemah di kawasam pantai ini. Pulau Putyatin ini berada di kawasan Peter the Great Gulf. Dimana Putyatin merupakan satu dari dua pulau terbesarnya. Pulau Putyatin sendiri adalah pulau berpenghuni.
Sekitar 1000 orang tinggal di pulau. Peter the Great Gulf sendiri, adala wilayah peraiaran di Rusia dengan sejumlah pulau cantik dengan keunikan masing-masing.
Tak hanya pantai, daya tarik lain dari pulau ini adalah sebuah dananu bernama Danau Gusin. Di sini tumbuh jenis bunga air yang disebut paling indah, yakni teratai Red Book Komarov. Bunga air merupakan symbol dari agama Buddha.
Untuk dapat sampai ke pulau ini kamu bisa menggunakan kapal feri yang bisa diakses dari Desa Dunay. Nama pada pulau ini diambil dari nama seorang toloh Rusia yang merupakan pelaut sekaligus negarawan bernama Yevfimy Putyatin. Selain berpasir, pulau pantai ini juga memiliki bebatuan yang eksotis.
Selain itu pulau juga memilki kekayaan flora dan fauna yang luar bisa. Beberapa fauna yang bia kamu temui di sini di antaranya adalah rusa, belang-belang, kepiting, gurita, dan bulu babi. Karena terlalu indah, Pulau Putyatin sering disebut sebagai surga di bumi.
Pulau ini juga terkenal memiliki sejumlah teluk laguna yang cocok untuk berekreasi, seperti Turtle Bay, Rooster Bay dan Elephant Bay. Keistimewaan lainny adalah, pulau ini juga dekat dengan kepulauan Pyat Paltsev yang panjangnya membentang hingga sampai ke Pulau Askold.
Pyat Paltsev ini merupakan sebuah tebing bebatuan yang menjulang tinggi. Tak jarang, para wisatawan menjadikan tebing ini sebagai latar foto mereka yang eksotis.
9. Indahnya Air Terjun Kivach Bisa Juga Coba Arum Jeramnya
Air terjun Kivach memiliki tinggi 10,7 meter. Terletak di Sungai Suna di Distrik Kondopoga, Republik Karelia, Cagar Alam Kivach. Air terjun ini berjenis kaskade. Merupakan air terjun kaskade tertinggi kedua setelah Air Terjun Rhine. Kedua air terjun sama-sama mendapatkan aliran air dari Sungai Suna.
Di Sungai Suna kamu juga bisa mencoba aktivitas wisata arum jeram. Oleh karena itu, di air terjun ini terdapat seluncuraan berbahan kayu yang digunakan sebagai jalur yang lebih aman untuk melewati air terjun di ketinggian.
Ketinggian air terjun kaskade ini sangat terlihat menakjubkan. Letaknya yang berada di dalam cagar alam, membuat wilayahnya juga dilimpahi oleh keanekaragaman fauna yang meliputi lima puluh spesies mamalia, lebih dari 150 spesialis burung, 18 spesies ikan, selain itu juga memiliki banyak jenis tanaman vascular.
Sungai Suna yang merupakan sumber dari Air Terjun Kivach sendiri, merupakan salah satu sungai terbesar yang ada di lembah Danau Onega. Sungai ini panjangnya mencapai 280 km.
Sunga Suna ini memutar dan penuh jeram. Mengalir di saluran berbatu dan melewati 22 danau. air terjun ini terbentuk kurang lebih 7-9 ribu tahun yang lalu.
Terletak di cagar alam kivach, air terjun ini berjarak 60 km dari Petrozavodsk. Di dekat air terjun ada resor kesehatan Rusia yang pertama. Marcial Waters, didirikan oleh Tsar Peter I.
Karena keindahan air terjun ini, seorang penyair asal Rusia bernama Gavrila Derzhavin membuatnya terinspirasi untuk membuat puisi berjudul ‘The Waterfall’.
10. Datang ke New Jerussalem Monastery, Biara yang Punya Arsitektur Kuno Nan Unik
Biara New Jerussalem merupakan salah satu bangunan keagamaan di Rusia, yang dikenal karena desainnya yang indah. Arsitekturnya ini dianggap unik sekaligus sakral. Bagaimana tidak, arsiteknya saja berasal dari berbagai zaman.
Didirikan pada abad ke-17 oleh seorang asrsitek bernama Patriarch Nikon, di dalamnya tersimpan berbagai sejarah yang berasal dari masa silam.
Uniknya lagi, monastery ini dikelilingi oleh bentang alam yang beragam. Dengan diberikan nama-nama yang berasal dari Al-Kitab. Di antaranya seperti Gunung (atau, lebih tepatnya, bukit) Tabor, Hermon dan lainnya.
Bangunan ini hingga kini masih berfungsi sebagai tempat peribadatan. Ada kegiatan tur hingga sekolah minggu untuk anak-anak yang menjadi aktivitas rutin di sini. Sementara itu, di sini juga terdapat beberapa makam kuno.
Para peziarah dapat menginap di sini. Bangunannya memiliki dua fungsi. Baik sebagai tempat penginapan maupun tempat pameran. Ada juga museum kecil yang berada di dalamnya.
Ada beberapa hasil karya yang dipajang di sini, seperti seni gerejawi Rusia serta arkeologi dan sejarah wilayah Moskow. Dalam membangun biara ini, Patriach Nikon banyak mencari inspirasi dengan datang ke biara besar lainnya. Salah satunya, Iver di Valdai.
Bagunanya kini, adalah Katedral Kebangkitan Biara Yerusalem Baru yang terdiri dari tiga bagian, meliputi sebuah rotunda besar dengan atap tenda, gereja empat kolom dan Gereja bawah tanah St. Constantine dan St. Helena.
Biara ini memliki dinding yang tinggi dan kuat, sementara sejumlah menara menghiasinya. Menara Getsemani, Menara Zion, Menara David House, Menara Elizabethan Barbican,Menara Inoplemennichya, Menara Varukh, Menara Efrem dan Menara Damaskus.
11. Berkeliling Bersama Orang Tersayang di Istana Peterhof
Tempat selanjutnya yang juga direkomendasikan untuk didatangi ke Rusia adalah Istana Peterhof. Tempat ini berlokasi di Razvodnaya Ulitsa, 2, St Petersburg, Rusia.
Sudah didirikan sejak 1703, tempat ini juga bisa disewa untuk acara-acara yang khusus. Bagi yang tertarik, bisa menghubungi +7 812 313-23-14.
Tak hanya itu, tempat wisata ini bisa dikunjungi setiap hari, Senin sampai Minggu. Untuk yang tertarik datang, bisa berkunjung mulai jam 9 pagi.
Saat datang ke sini, pengunjung bisa mencoba untuk jalan-jalan santai di sini sembari membicarakan hal yang menyenangkan dengan teman-teman.
Pengunjung juga bisa mencoba untuk mengabadikan banyak foto menarik di sini dan dibagikan melalui media sosial Instagram.
12. Bersantai usai Hari yang Melelahkan di Palace Square
Bagi yang tertarik untuk datang ke tempat wisata yang lebih luas dan lebih ramai, maka kamu wajib mengunjungi Palace Square.
Untuk yang kali pertama datang ke Rusia, bisa langsung mengunjungi lokasinya di Palace Square, St Petersburg, Rusia. Apalagi tak perlu membayar tiket hanya untuk ke sini.
Selain itu, tempat ini pun bisa diakses selama 24 jam. Cocok juga untuk kamu yang ingin berkencan bersama kekasih sembari bersantai di akhir pekan.
Tempat ini berhasil menraik daya perhatian wisatawan karena dikelilingi dengan bangunan-bangunan istana yang begitu indah.
Bahkan wisatawan bisa mengabadikan foto-foto tak terlupakan saat ada di sini. Belum lagi dengan sejarah yang cukup kelam di baliknya.
13. Menyaksikan Langsung Sunset di Sparrow Hills
Dikenal dengan nama lain, khas Rusia, yaitu Vorobyovy Gory, Sparrow Hills ini sangat direkomendasikan untuk dikunjungi.
Tak perlu khawatir, karena tempat ini memang sudah masuk ke kawasan Sparrow Hills dan bisa dikunjungi wisatawan setiap hari.
Biasanya yang banyak datang ke sini adalah anak-anak muda. Mulai dari sekadar melepas penat sampai menikmati waktu dengan orang tersayang.
Tempat ini pun bisa dibilang sebagai tempat yang tepat untuk menyaksikan pemandangan alam dengan berbagai peninggalan sejarah.
Selain itu, para pengunjung juga bisa datang dengan menikmati kereta gantung atau sekadar menunggu matahari untuk tengggelam.
14. Rasakan Pengalaman Super Dingin di Rostov On Don
Selanjutnya, ada kawasan yang dikenal dengan Rostov On Don yang wajib kamu kunjungi saat kamu ada di Rusia.
Saat kamu ada di salah satu kawasan paling populer ini, kamu pasti akan langsung dimanjakan dengan pemandangan yang begitu indah.
Kamu akan menyaksikan langsung pegunungan-pegunungan yang menantimu dan menarikmu untuk bisa menjelajahinya langsung.
Sementara pada saat yang sama, kamu akan dimanjakan dengan pemandangan yang berbeda dan khas seperti kota metropolis.
Pada kota ini, kamu juga akan menemukan aneka kuil-kuil serta monumen yang menjadi peninggalan bersejarah yang berharga.
15. Bermain Ski bersama Teman-Teman Tersayang di Kaukasus
Selain kota yang sebelumnya, kamu yang masih ada di Rusia juga bisa menyempatkan bermain ke kawasan Kaukasus.
Meski memiliki musim dingin yang sama seperti kota-kota lainnya di Rusia, kota ini bisa dibilang yang paling hangat.
Namun kamu tetap harus mengenakan pakaian yang tebal untuk menjaga stabilitas dan keseimbangan dalam tubuhmu.
Pemandangan alam yang tak kalah indah dan memesona pun juga menantimu. Misalnya aneka pohon di sekitar bak negeri dongeng.
Kamu juga bisa mengunjungi taman bermain yang ada di sekitar dan coba aneka wahana yang memang cocok dengan seleramu.
16. Melihat Ketenangan Air di Kawasan Kola Peninsula
Tempat yang selanjutnya yang bisa kamu kunjungi saat ada di Rusia adalah kawasan yang bernama Kola Peninsula.
Seperti kota-kota yang sebelumnya, Kola Peninsula juga menawarkan aneka pemandangan yang tak akan pernah terlupakan.
Bahkan saat malam hari tiba dan jika kamu memang beruntung, kamu bisa menyaksikan langsung pemandangan aurora di sana.
Kamu juga lebih disarankan untuk datang ke sana pada bulan September – Oktober, atau lebih memilih Maret sampai April.
Jangan lupa pula untuk menyiapkan kamera agar kamu bisa mengabadikan setiap momen yang bisa kamu kenang.
17. Menyaksikan Kisah yang Begitu Indah di Bolshoi Theatre
Beberapa di antara kamu mungkin sudah pernah mendengar beberapa nama panggung teater yang ada di Rusia.
Apalagi Rusia dikenal sebagai salah satu negara dengan kualitas dari teaternya yang benar-benar baik dan dipuji.
Jika kamu tertarik untuk menonton berbagai pertunjukan termasuk balet, maka kamu wajib datang langsung ke Bolshoi Theatre.
Tak perlu ragu, tempat ini sudah ada sejak lama. Bahkan konon tercatat sudah dibuka sejak tanggal 18 Januari 1825.
Ada banyak pertunjukan yang bisa kamu tonton di sini asalkan kamu sudah memilih jadwal dan tiket yang tepat.
18. Wisata Religi di Negeri Musim Dingin, Kul Sharif Mosque
Meski didominasi dengan penganut agama Kristen Ortodosk, beberapa warga di Rusia juga menganut agama Islam.
Tak heran jika banyak bangunan masjid yang bisa kamu temukan di sana. Salah satunya dikenal dengan nama Kul Sharif Mosque.
Tempat ini tentu saja tak hanya menjadi tempat ibadah, namun juga menawarkan keindahan wisata bagi para pengunjung.
Kamu akan melihat langsung seperti apa kemegahan dan keluasan dari bangunan masjid ini, di kawasan Kazan Kremlin.
Selain itu, kamu dipersilakan masuk ke dalam dan melihat dengan lebih detail arsitektur yang sudah ditampilkan di dalam.
19. Menjelajahi Arsitektur yang Bersejarah, Tsaritsyno Museum-Reserve
Berkunjung ke tempat wisata seperti museum yang begitu sepi dan tenang juga bisa menjadi solusi yang paling tepat.
Terutama untuk kamu yang memilih berlibur sendiri, maka kamu bisa mencoba tempat seperti Tsaritsyno Museum-Reserve.
Untuk lokasinya sendiri pun kamu tak perlu merasa khawatir karena kamu bisa mudah menemukannya di dekat Moskow.
Luasnya tempat ini pun menjadi salah satu daya tarik yang tak bisa dilewatkan, terutama untuk generasi muda saat ini.
Kamu bisa melihat berbagai karya seni yang begitu menakjubkan di dalam atau sekadar berfoto di bagian taman di museum.
Keren sekali bukan? Deretan destinasi wisata Rusia di atas? Jadi lokasi wisata mana yang pertama kali ingin kamu kunjungi? Memang, banyak sekali destinasi wisata andalan di Rusia.
Namun, kini kamu tak perlu pusing lagi, 10 destinasi wisata di atas sepertinya sudah lebih dari cukup untuk kamu masukkan ke daftar destinasi wisata kamu saat berpelesir ke Rusia.
0 comments