film

Sinopsis One Summer Story, Kisah Anak SMA Pecinta Anime

Penulis:   | 

Ini dia ada sebuah film Jepang spesial yang bisa kamu tonton. Jangan khawatir akan ketinggalan film-film Jepang, karena “One Summer Story” dijamin akan menjadi favorit kamu. Alurnya yang tenang dan menyenangkan membuat film ini wajib ditonton olehmu.

Film “One Summer Story” sebenarnya menceritakan kisah seorang siswa yang sedang duduk di Sekolah Menengah Atas. Siswa tersebut bernama Minami Sakuta. Di dalam film tersebut, diceritakan bahwa ia duduk di kelas 2 SMA.

Minami Sakuta mempunyai hobi yang bermanfaat dan cukup seru, yakni olahraga renang dan menikmati anime. Minami bahkan mengikuti klub renang dan aktif menjadi anggotanya. Tidak heran, kemampuan renangnya sangatlah mumpuni.

Baca juga: Sinopsis Home Game, Film Dokumentar Beragam Olahraga Tradisional dari Berbagai Negara

Anime yang ia sukai terutama berjudul “Maho Sakan Otome Buffalo-Koteko.” Menurut Minami, anime ini adalah anime yang tidak mungkin ia lupakan.

Minami Sakuta bertemu dengan Shohei Moji pada suatu hari. Di waktu Minami bertemu dengannya, Shohei Moji sendiri sedang menggambar “Maho Sakan Otome Buffalo-Koteko” di atap sekolah mereka. Wow, kebetulan yang menyenangkan, bukan?

Sinopsis One Summer Story, Cerita dari Pecinta Anime

(foto: asianwiki)

Rupanya, Shohei Moji sendiri juga di kelas 2 Sekolah Menengah Atas. Fakta yang mengejutkan lagi, dia adalah anggota klub kaligrafi sekolah.

Tibalah waktunya untuk liburan musim panas. Pada satu hari saat liburan musim panas, Minami Sakuta memutuskan untuk memulai perjalanan dengan mengemban misi. Misinya adalah untuk penemuan ayahnya yang selama ini menghilang.

Shohei Moji bergabung dengannya di sepanjang jalan. Selama di perjalanan, mereka menemukan berbagai orang dan mengalami perkembangan pribadi yang pesat.

Baca juga: Sinopsis Athlete A, Film Dokumenter Inspiratif Tentang Altet Senam

Film ini merupakan hasil karya sutradara Shuichi Okita. Ia dibantu oleh Mitsuhiko Fujiki dalam menulis naskahnya, berdasarkan karya manga dari Retto Tajima. Hasilnya berupa film yang luar biasa keren, bukan?

Dalam film ini, digaet sejumlah aktor dan aktris seperti Moka Kamishiraishi, Kanata Hosoda, Yudai Chiba, Kumi Hyodo, dan masih banyak lagi. Nah, jangan ketinggalan filmnya pada 26 Juni 2020 ya.