Cinema & TV
Sukses Penayangan Perdana, Olive TV Jadikan ‘Everyone’s Kitchen’ Sebagai Program Reguler
Program “Everyone’s Kitchen” yang tayang pada tanggal 29 Desember 2018 yang lalu ini berhasil menarik perhatian para penonton sehingga pihak Olive TV akan menjadikan program ini sebagai program regular.
Konsep dari program yang disutradariai oleh Park SangHyuk ini adalah sebuah acara makan bersama dimana beberapa orang yang pertama kali bertemu akan saling mengenal sambal mereka memasak dan kemudian makan bersama-sama.
Baca: Tayang Lagi, Ini Dia Para Juri di MasterChef Indonesia Season 5
Dalam episode pertama yang tayang tahun lalu itu, host (pembawa acara) “Everyone’s Kitchen” adalah Kang Ho Dong dan Lee Kwanghee.
Siapa sih yang tidak mengenal para host tersebut? ya, Kang Ho Dong merupakan salah satu host senior dan terkenal di Korea Selatan.
Dia merupakan salah satu host di beberapa program terkenal Korea Selatan seperti Knowing Brother dan New Journey To The West.
Sedangkan, Lee Kwanghee yang baru saja menyelesaikan wajib militernya langsung diberikan kepercayaan untuk menjadi host di program baru ini.
Selain mereka berdua, dalam program ini juga dibintangi oleh Kwak DongYeon, aktor yang sedang naik daun sejak terlibat dalam drama The Moon That Embrace The Sun; Miyawaki Sakura anggota dari girlgroup IZ*ONE yang berasal dari Jepang dan Aktris Lee Chung Ah.
Baca juga: RCTI Kembali Menayangkan ‘MasterChef Indonesia,’ Ada Chef Juna dan Juri Baru
Nah, pada penayangan program regular yang telah ditayangkan sejak tanggal 24 Februari 2019 yang lalu ini, ada penambahan anggota dalam program ini yaitu SF9 Chani, yang sedang naik daun sejak terlibat dalam drama Sky Castle.
Bagi kalian yang penasaran bagaimana interaksi para host dan para tamu dalam Everyone Kitchen, jangan lewatkan penayangannya setiap Hari Minggu Pkl 7.40 KST.
Berikut ini cuplikan dari program “Everyone Kitchen”.
0 comments