film

The Ukishima Maru Massacre, Kisah Kapal Ukishima yang Tenggelam

Penulis:   | 

Lagi-lagi ada sebuah film inspiratif yang unik dari Negeri Timur. Kali ini, giliran film dokumenter berjudul The Ukishima Maru Maassacre yang akan memandu Anda bagaimana kerennya sebuah dokumenter berjaya dalam dunia perfilman.

Film dokumenter ini mengambil latar pada tanggal 22 Agustus 1945 lalu, di mana terjadi sebuah insiden besar yang merugikan Jepang. Pada saat itu, negara Jepang terpaksa kalah dalam peperangan dan mengalami kerugian yang sangat besar.

Yang membuatnya semakin memilukan, sebuah kapal besar Jepang bernama Ukishima turut hancur. Kapal Ukishima tersebut sebenarnya memuat sekitar delapan ribu orang tenaga kerja dari Joseon. Rencananya, kapal tersebut akan membawa para pekerja menuju Pelabuhan Busan di Korea.

Baca juga: Sinopsis Maggie, Tentang Kasus Seorang Perawat dengan Kekasihnya

Sayangnya, rencana memang tinggal menjadi rencana. Nyatanya, sebuah peristiwa memilukan terjadi. Kapal Ukishima tersebut justru tenggelam ke dalam laut. Hal ini utamanya dikarenakan sebuah ledakan besar yang sebenarnya kurang diketahui.

The Ukishima Maru Massacre, Kisah Kapal Ukishima yang Tenggelam

(foto: hancinema)

Akibat ledakan besar tersebut, beribu-ribu manusia asal Joseon yang ingin untuk kembali dalam kehangatan keluarga akhirnya lenyap. Harapan mereka hilang, dan mereka meninggal dunia dengan cara yang tidak pernah dibayangkan mereka sebelumnya.

The Ukishima Maru Massacre merupakan sebuah film dokumenter hasil garapan sutradara Kim Jin Hong. Sebelumnya, Jin Hong pernah menyutradarai sejumlah film seperti Marrying School Girl (2004), The Cane (2010), hingga The Hypocrites (2015). Tak puas hanya menjadi sutradara, ia rupanya pernah berpengalaman menjadi seorang produser.

Baca juga: Sinopsis Our Body, Film Tentang Arti Nyata Perjuangan

Dalam film ini pula, digaet Ahn Jae Mo. Ahn Jae Mo dalam film dokumenter ini berperan sebagai narator, yang memaparkan alur film dokumenter The Ukishima Maru Massacre.

Mengingat film dokumenter ini penuh dengan nilai sejarah, ada baiknya bila kita menonton film ini. Film berdurasi 86 menit ini dijadwalkan tayang pada 19 September 2019. Jangan lewatkan serunya film dokumenter di bioskop-bioskop kesayangan Anda!

https://www.youtube.com/watch?v=2iCGenVs8wM