inspirasi

10 Desain Jendela Sudut di Rumah, Bisa Jadi Ruang Bersantai

Penulis:   | 

Saat pekerjaan dan pikiran menumpuk, rumah adalah salah satu tempat yang paling dirindukan.

Pasalnya di rumahlah seseorang bisa bersantai sambil mengistirahatakan pikiran.

Oleh karena itu, desain rumah harus diperhatikan agar terasa nyaman dan juga aman untuk ditinggali.

Ada satu ide yang membuat rumah terasa nyaman, yaitu meletakkan jendela di sudut ruangan. Di sudut ruangan inilah, ruangan bisa dikemas menjadi lebih cantik.

Selain itu tak hanya ruang kosong, bagian sudut jendela bisa dimanfaatkan sebagai kamar mandi ataupun tempat untuk olahraga seperti yoga.

Untuk lebih memberikan inspirasi dan ide, ini nih beberapa desain ruangan yang bisa diberi jendela sudut. Desainnya terkesan nyaman sehingga jadi tempat istirahatpun juga bisa.

Baca juga: Mudah dan Murah, 10 Inspirasi DIY Keranjang Kawat

1. Semua orang pasti suka melihat pemandangan pepohonan hijau di halaman belakang, letakkan kursi panjang untuk bersantai

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Jendela Sudut di Rumah

(foto: 3jmext)

2. Jika memungkinkan untuk berjemur, tak ada salahnya meletakkan kursi untuk berjemur. Tak perlu ke pantai lagi untuk tanning

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Jendela Sudut di Rumah

(foto: decoist)

3. Biar gak bosan saat mencuci piring nih, selain itu bisa sambil jaga anak yang sedang bermain di halaman

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Jendela Sudut di RumahBisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Jendela Sudut di Rumah

(foto: designingidea)

4. Manfaatkan sebagai ruangan untuk makan bersama pasangan, desainnya berasa sedang ngopi di kafe

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Jendela Sudut di Rumah

(foto: lonny)

5. Matahari masuk lewat jendela menjadi anugerah tersendiri, selain untuk tanning bisa digunakan untuk olahraga

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Jendela Sudut di Rumah

(foto: mymove)

6. Diletakkan di kamar tidur juga gak ada salahnya, bisa dimanfaatkan sebagai tempat untuk duduk 

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Jendela Sudut di Rumah

(foto: pinterest)

7. Membaca jadi lebih nyaman dengan siraman matahari, pastikan letak lemari buku berada di dekat sofa ya

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Jendela Sudut di Rumah

(foto: lifonsummerhill)

8. Ternyata cocok juga lho dijadikan sebagai tempat untuk berendam, pastikan jendela yang digunakan tak terlihat dari luar ya

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Agar Rumah Terang

(foto: pinterest)

9. Bekerja jadi lebih nyaman apalagi ketika work from home, tetap bisa nyaman walaupun di rumah saja

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Agar Rumah Terang

(foto: pinterest)

10. Agar daerah tangga tak monoton dengan hiasan pigura atau lukisan, coba deh diganti dengan jendela besar seperti ini

Bisa jadi Ruang Bersantai, 10 Ide Agar Rumah Terang

(foto: trendir)

Baca juga: 10 Peta Unik yang Ada di Dunia, Ada Peta Umur Menikah

Jendela sudut memiliki keuntungan dapat melihat pemandangan di luar rumah jadi lebih jelas. Selain itu bisa mempercantik ruangan yang ada di rumah.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.