style
10 Inspirasi OOTD Cardigan untuk Cowok, Tetap Terkesan Manly
Tak mau kalah dengan outfit wanita, OOTD pria juga memiliki banyak ragam mulai dari jenis atasan hingga bawahan.
Adapula jenis outer atau luaran yang cocok untuk dipakai diberbagai acara. Outfit yang wajib dimiliki adalah cardigan yang bisa memberikan rasa hangat bagi yang memakai. Tak hanya wanita, pria juga bisa pakai cardigan agar penampilan makin kece.
Outer cardigan mudah dikenali dengan salah satu cirinya adalah berbahan tebal dan memiliki bukaan baik berkancing ataupun tidak.
Outer ini bisa dipadupadankan dengan berbagai jenis atasan dan bawahan bahkan cocok untuk acara resmi, seperti ke kantor atau sekedar jalan-jalan bareng teman.
Berikut ini 10 inspirasi OOTD cardigan yang bisa dipakai untuk kegiatan sehari-hari.
Baca juga: Tampil Lebih Feminim, 10 Ide Padu Padan Rok untuk Segala Acara
1. Untuk tampil beda, model kimono ini bisa jadi pilihan. Padukan dengan jogger pants dan sepatu favoritmu ya

(foto: aliexpress)
2. Tampak rapi saat ke kantor dengan memadukan kemeja berdasi, celana formal dengan outter shawl-collaredÂ

(foto: famousoutfits)
3. Walaupun tanpa dasi, ke kantor tetap kece memakai kemeja dengan outter classicÂ

(foto: hespokestyle)
4. Bosan dengan polos? Tiru saja John Mayer dengan outfit santai atasan kaos jeans, dan outer rajut bermotif boho

(foto: koreaboo)
5. Santai seperti di pantai dengan memakai kaos, celana pendek, outter classic dengan sneakers andalan

(foto: lookastic)
6. Serba polos membuat penampilan boring. Coba padukan outfit kemeja kotak-kotakmu dengan straight jeans serta outer polos warna abu

(foto: lookastic)
7. Cocok untuk outfit negara dengan musim salju dengan menumpuk cardigan bulu dan classic sebagai outer

(foto: lookastic)
8. Makin trendy dengan long cardigan. Outfit serba hitam membuatmu terlihat makin misterius

(foto: pinterest)
9. Makin keren dengan cardigan lengkap dengan hoodie berbahan bulu dipadu dengan kaos simpel

(foto: shopperwear)
10. Mirip oppa Korea dengan paduan sweater dan long outer rajut. Gak usah repot, padukan saja dengan jeans andalanmu

(foto: alibaba)
Baca juga: Cool Abis, 10 Ide Padukan Hijab dengan Jaket Denim
Outer cardigan tak hanya untuk menghangatkan badan tapi juga memberikan nilai tambah untuk penampilan. Lalu penampilan mana nih yang wajib ditiru?
0 comments