style

10 Jenis Tas yang Harus Diketahui Wanita, Formal hingga Informal

Penulis:   | 

Wanita selalu dengan identik dengan fashion dari ujung rambut hingga alas kaki. Tak hanya berkutat dengan outfit sehari-hari, tapi juga aksesoris pelengkap, salah satunya adalah tas.

Tak hanya berguna untuk membawa banyak barang, tapi juga digunakan sebagai penunjang penampilan agar tampak selalu modis.

Untuk itu, jangan heran jika tas memiliki banyak varian dengan beragam ukuran tergantung kegunaan.

Ada yang ukurannya besar sehingga bisa membawa banyak barang, ada juga yang ukurannya kecil yang cocok untuk ke acara pesta. Namun diantara banyak jenis tas tersebut, kira-kira tahu gak ya jenis dan nama tas tersebut?

Jika belum tahu, ini nih 10 jenis tas yang sering digunakan oleh wanita dalam sehari-hari. Model dan warnanya beragam sehingga cocok disandingkan dengan outfit apapun.

Baca juga: Tampil Muda, 10 Variasi Rambut Pendek untuk Wanita di Atas 50 Tahun

1. Shoulder bag memiliki tali yang panjang dengan penggunaannya disampirkan pada bagian pundak, sering juga disebut dengan sling bag

10 Jenis Tas yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: herworld)

2. Kalau ingin menghadiri pesta, membawa minaudiere bag adalah pilihan yang pas. Tekstur keras dengan manik-manik yang membuat tampak mewah

10 Jenis Tas yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: fashiongtonpost)

3. Model shopper bag tak pernah ketinggalan zaman, bentuknya besar sehingga cocok untuk belanja karena muat banyak

10 Jenis Tas yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: popsugar)

4. Jika ingin tampil dengan sentuhan sporty, waist bag adalah salah satu alternatif. Model ini juga kerap dipakai oleh pria juga lho

10 Jenis Tas yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: jyards)

5. Karena bentuknya mirip dengan roti baguette, model ini disebut juga dengan baguette bag. Ciri khasnya adalah tali yang pendek

10 Jenis Tas yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: alitools)

6. Untuk jalan-jalan santai pakai saja mini backpack yang memiliki ukuran kecil. Jenis ini juga bisa menunjukkan kesan sporty

10 Jenis Tas yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: pexels/godisablejacob)

7. Biasanya terbuat dari kanvas ataupun nilon, tote bag merupakan jenis yang paling simpel. Bagi kamu yang gak suka ribet, pakai ini paling cocok

10 Jenis Tas yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: pexels/stephanieho)

8. Selain bentuk mini, ada juga yang berukuran besar namanya backpack. Tas ini cocok dipakai ke sekolah atau kampus karena muat laptop dan buku

10 Bag yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: pexels/thelazyartistgallery)

9. Clutch bag memiliki ciri khas bentuk kotak dengan berbagai variasi model dan ukuran. Karena bentuknya yang besar, muat banyak barang juga lho

10 Bag yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: pinterest)

10. Bentuknya mirip dengan clutch, namun memiliki tali yang bisa dikaitkan pada bagian pergelangan tangan, namanya wristlet

10 Bag yang Harus Diketahui Oleh Wanita

(foto: zoodmall)

Baca juga: 10 Tips Cara Memilih Warna Behel Gigi, Jangan Sampai Nyesel

Nah, itu adalah 10 jenis tas yang biasa dipakai oleh wanita sehari-hari. Modelnya yang beragam bisa dipakai bergantian sesuai dengan acara yang dihadiri, formal ataupun non-formal.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.