style
10 Makeup Wisuda yang Bisa Kamu Coba, Natural Hingga Bold
Penantian panjang dalam menuntaskan kuliah akhirnya berbuah manis. Skripsi yang dikerjakan dengan penuh perjuangan akhirnya bisa diselesaikan dengan baik dan tiba saatnya hari perayaan kelulusan atau wisuda.
Dalam perayaan ini siapapun pasti ingin tampil sempurna, apalagi wanita yang ingin tampil cantik.Untuk tampil memukau satu hal yang perlu diperhatikan adalah riasan wajah atau makeup.
Dengan makeup yang baik, mau pakai toga ataupun berfoto dengan memakai kebaya bisa membuat penampilan tampak stunning.
Gaya makeup juga bisa bervariasi, jika suka yang tipis bisa memilih natural atau jika ingin tampak lebih mempesona bisa dengan gaya bold.
Berikut ini 10 makeup wisuda yang bisa digunakan pada hari terinstimewa dalam hidup. Tapi lebih baik sesuaikan juga dengan kepribadian dan warna kebaya kamu ya.
Baca juga: 10 Ide Prewedding Casual yang Simpel dan Romantis
1. Cocok untuk penampilan yang ingin tampak elegan tapi tidak terlalu terang, minimalis romantis ini bisa jadi pilihan
2. Untuk tipe orang Indonesia dengan mata cokelat dan rambut gelap, riasan nuansa oranye pastel sangat cocokÂ
3. Rayakan kelulusan dengan memberi riasan kebebesan dengan memberikan bold pada bagian bawah mata berupa warna biru, hijau, atau kuning
4. Jika tak suka dengan tampilan yang terlalu mencolok, riasan yang dikenal dengan natural look bisa menjadi pilihan
5. Tak lengkap rasanya jika rambut glamour tak didampingi riasan yang glamour juga, eyeshadow yang berkilau dan netral adalah jawabannya
6. Untuk gaun yang anggun dan melambai pemakaian highlighter di pipi, eyeshadow warna netral serta lipstick warna senada pilihan yang pas
7. Kulit cerah selalu tak salah dalam membuat riasan pada muka, gunakan warna pastel untuk memberikan kecantikan lebih maksimal
8. Tunjukkan pesona alis tebal yang berpadu dengan eyeliner untuk mempertebal kesan pada bagian mata
9. Mata denganriasan smokey eyes juga bisa jadi pilihan lho tapi gabungkan dengan lipstick yang netral dan tidak terlalu mencolok
10. Tak ada yang salah dengan menambahkan eyeshadow berkilau, cocok untuk wisuda ataupun saat pernikahan
Baca juga: Gak Biasa, 10 Style Menawan Ibu-Ibu Buang Sampah
Apa 10 makeup wisuda di atas bisa memberikan inspirasi bagi kamu yang ingin tampil cantik. Gak perlu bingung lagi, kamu bisa merias sendiri ataupun ke salon dengan memakai referensi ide di atas.
0 comments