selebriti
10 Pesona Elisabeth Wang, YouTuber Kuliner Jago Masak
Nama Elisabeth Wang atau Neng Eli pastinya sudah nggak asing lagi di telinga para pecinta kuliner Tanah Air.
Wanita kelahiran 1994 ini merupakan YouTuber kuliner atau Food Vlogger yang populer berkat konten-konten yang bervariasi dan seru.
Ia kerap membagikan beragam konten seputar kuliner melalui kanal YouTube miliknya sejak 2015. Mulai dari resep masakan, mukbang, belajar masak bersama hingga review kuliner menggugah selera.
Banyak orang yang menyukai konten kulinernya membuat namanya semakin dikenal oleh warganet.
Kini kanal YouTube miliknya telah meraup lebih dari satu juta subscribers dengan jumlah tayangan fantastis.
Ia juga membuka usaha kuliner menjual sejumlah makanan olahan buatan sendiri atau homemade. Usaha kuliner yang dimilikinya antara lain sambal, permen gummy, tteokpokki, roti lapis dan abon.
Nah, seperti apa sih sosok YouTuber dan pengusaha kuliner sukses ini? Berikut 10 pesona Elisabeth Wang.
Baca juga: 10 Potret Kezia Clarita, Beauty Vlogger Fashion & Kecantikan
1. Elisabeth Wang atau Neng Eli adalah YouTuber populer di bidang kuliner yang jago banget masak
2. Namanya dikenal di YouTube berkat konten-konten menariknya seputar kuliner
3. Selain sebagai konten kreator, ia juga membuka bisnis berjualan berbagai produk makanan olahan
4. Wanita kelahiran 15 September 1994 ini sudah menikah pada 2013Â dan punya satu anak lho
5. Aktif di Instagram, Neng Eli rajin membagikan postingan dari kehidupan sehari-harinya
6. Suka jalan-jalan, ia nggak pernah lupa untuk mengambil potret dengan spot foto menarik
7. Tetap pede dengan pose imut bak remaja meski telah berstatus ibu rumah tangga
8. Wanita yang juga hits di Instagram ini juga nggak takut bereksperimen dengan penampilannya
9. Berani tampil beda dengan gaya rambut braids (kepang kecil) yang populer di Afrika Amerika
10. Penampilan cantiknya ini adalah hasil makeup dari MUA (makeup artist) @yuyunmakeup
Baca juga: 10 Pesona Shely Che, Food Vlogger Suka Mukbang Makanan Pedas
Bagi kamu yang tertarik dengan kuliner atau memasak, sekali-kali biasa tonton konten Neng Eli di YouTube.
0 comments