inspirasi

10 Tempat Penyimpanan Spidol dan Stabilo, Mudah Dibawa Kemanapun

Penulis:   | 

Peralatan tulis banyak sekali jenisnya. Tak hanya pensil dan bolpoin, ada rautan, penghapus, serta untuk mempercantik tulisan bisa menggunakan spidol ataupun stabilo.

Alat tulis warna-warni ini bisa membuat buku jadi lebih berwarna sehingga belajar bisa jadi lebih menyenangkan.

Namun pernah terpikir gak sih bagaimana cara penyimpannya? Agar stabilo dan spidol warna tetap rapi dan gak berantakan, serta mudah diambil dan dikembalikan.

Hal ini penting mengingat kalau ruangan berantakan pasti bikin malas untuk beraktifitas dan berkarya.

Untuk itu beberapa tempat penyimpanan spidol dan stabilo ini bisa jadi ide. Desainnya juga simpel sehingga ada yang mudah dibawa kemana-kemana tanpa khawatir jatuh atau berantakan.

Baca juga: Biar Gak Monoton, 10 Desain Kalender untuk Kegiatan Sehari-Hari

1. Paling praktis dan mudah dilihat adalah dimasukkan dalam toples makanan kering, tinggal buka dan tutup

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: styleblueprint)

2. Tapi kalau ingin dibawa kemana-mana kotak ini bisa dijadikan pilihan, sekatnya banyak sehingga bisa muat semua warna

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: amazon)

3. Kalau holder ini khusus diletakkan di rumah atau ruang belajar, bisa muat banyak hingga 72 pen lho

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: aliexpress)

4. Kalau ingin lebih banyak, tempat ini bisa jadi pilihan. Namun pastikan terdapat ruang yang lebih besar ya

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: kathleendriggers)

5. Jika belum cukup uang untuk membeli, lebih baik buat sendiri saja. Gunakan jirigen atau botol bekas dan potong bagian atas. Jangan lupa dihias ya

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: krokotak)

6. Model koper ini juga bisa jadi alternatif, bisa membuat sendiri menggunakan koper bekas yang tak terpakai

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: papercuts)

7. Bisa juga menggunakan kertas cokelat yang ada di tisu gulung, susun dalam sebuah box dan jadi deh 

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: pinterest)

8. Bisa juga disusun tidur seperti ini tapi jangan lupa direkatkan dengan kuat ya. Namun jika ingin praktis bisa beli di toko alat tulis 

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: pinterest)

9. Model ini juga gak kalah praktis, dengan pegangan kamu bisa membawanya dengan mudah kemanapun

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: pinterest)

10. Jika belum terlalu banyak, pilihan tempat model gantung ini bisa ditiru karena tak membutuhkan tempat yang luas

10 Ide Penyimpanan untuk Spidol dan Stabilo

(foto: pinterest)

Baca juga: 10 Mainan Tahun 70-90’an, Bikin Balik Seperti Anak-anak

Tempat penyimpanan spidol dan stabilo ini sangat penting perannya dalam mengorganisir. Spidol dan stabilo termasuk salah satu alat tulis yang perlu disediakan tempat khusus, apalagi jika memiliki banyak warna.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.