inspirasi
Golf: Sejarah, Ukuran Lapangan, Aturan Permainan, dan Istilah Penting
Selama ini olahraga golf sering dianggap sebagai olahraga yang eksklusif. Pada umumnya olahraga ini hanya dimainkan oleh kalangan atas.
Anggapan yang berkembang kemudian adalah bahwa golf identik dengan olahraga orang kaya. Memang untuk masuk ke klub atau menyewa lapangannya juga butuh biaya yang besar.
Tapi, seiring berjalannya waktu, olahraga ini sudah bisa dilakukan semua kalangan. Sebagai olahraga santai, ada yang memainkannya tanpa terpaku pada aturan.
Padahal sebagai olahraga resmi, di dalamnya ada juga aturan yang harus dipatuhi.
Baca juga: Kisah Nabi Zakaria, Sabar Puluhan Tahun Memohon Keturunan
Sejarah golf yang berasal dari permainan penggembala dari Skotlandia
Olahraga golf pertama kali dilakukan pada tahun 1100-an karena terinspirasi dari para penggembala yang ada di Skotlandia. Penggembala sering memukul-mukul batu kecil dengan sebuah tongkat dan mengarah ke lubang kelinci.
Lokasi gembala tersebut di kemudian hari berkembang jadi The Royal and Ancient Golf Club of St Andrews. Bangsa China di era Dinasti Tang juga sudah mengenalnya sebelum permainan tersebut terkenal di Skotlandia.
Konon pejabat dari Dinasti Tang mengajari anaknya menggali lubang di tanah kemudian memasukkan bola ke dalamnya. Barulah permainan seperti ini diperkenalkan ke bangsa Eropa oleh orang Mongolia.
Nama awalnya adalah ‘gouf’ lalu diubah jadi ‘goulf’ yang artinya memukul.
Ada juga versi sejarah yang menyebut bahwa namanya berasal dari singkatan Gentlement Only Ladies Forbidden karena memang dulu hanya khusus untuk pria.
Orang Belanda pun pada tahun 1297 sudah memainkannya dengan tongkat dan bola kulit.
Pemain yang paling banyak mengenai target dengan bolanya, dialah yang menjadi pemenang.
Walau dulu sempat ada larangan di Skotlandia karena mengganggu aktivitas memanah, tapi golf yang dikenal di era modern mengacu pada penemuan di Skotlandia.
Lapangan permanen yang pertama ada di Skotlandia juga sistem anggota klub. Dari sanalah kemudian permainannya merambah ke Inggris sampai seluruh dunia.
Ukuran lapangan dan peralatan yang dibutuhkan
Sebenarnya lapangan golf tidak memiliki standar, karena lapangannya masing-masing punya desain yang unik.
Ukurannya di setiap tempat berbeda-berbeda, topografi, dan lingkungannya. Tempatnya juga sejuk dan indah karena berada di alam terbuka yang didesain khusus.
Meskipun berbeda-beda, tapi jumlah lubang (hole) terdiri dari 9-18 lubang. Diameter hole adalah 108 mm dan posisinya berada di rumput dengan kedalaman minimal 100 mm.
Peralatan yang dibutuhkan adalah
- Bola dengan diameter minimal 42,67 mm dan berat minimal 45,93 gram
- Stik atau club dengan ukuran menyesuaikan tinggi badan
- Tass
- Penutup kepala
- Sarung tangan khusus
- GPS dan pengukur jarak
- Penanda bola
Baca juga: Renang: Sejarah, Teknik Dasar, Aturan Pertandingan, dan Istilah Penting
Aturan permainan yang perlu dipahami pemain
Ada aturan permainan yang perlu dipahami pemain, diantaranya sebagai berikut:
- Pada pukulan pertama untuk memulai pertandingan maka harus dilakukan dari bagian teeing ground.
- Yang jadi pemenang adalah pemain yang berhasil memasukkan bola dengan pukulan yang paling sedikit.
- Setiap melakukan sebuah pukulan, maka pegolf harus berjalan untuk melakukan pukulan berikutnya.
- Jika bola bergerak sendiri seperti terkena angin, dianggap telah melakukan pukulan. Pemain harus memukul bola dari posisi terakhirnya.
- Misalnya mendapatkan penalti, maka diperbolehkan mengangkat, membersihkan, bahkan mengganti bola.
- Jalan kaki adalah hal yang biasa dilakukan para pemain ketika hendak melakukan pukulan selanjutnya.
- Saat pemain berjalan kaki untuk memukul bola selanjutnya, biasanya seorang caddie (caddy) mendampingi.
Istilah penting yang ada pada olahraga golf
Seorang pemain yang andal tentunya bukan hanya melatih skill, tapi juga memahami istilah-istilah penting yang banyak dipakai di lapangan.
Hampir semua istilahnya memakai bahasa Inggris. Berikut istilah penting dalam golf beserta penjelasannya.
- Tee shot: pukulan pertama kali yang dilakukan golfer dalam permainan. Tee shot ini ibarat sebagai pukulan servis.
- Approach shot: sebuah pukulan jarak pendek dan sedang untuk mendekatkan bola ke area green.
- Green area: merupakan area yang berumput dengan pangkas pendek sekitar hole atau pin.
- Bunker shot: pukulan ketika bola jatuh di atas bunker. Biasanya pegolf yang melakukan pukulan ini memakai stik jenis sand wedge.
- Bunker: cekungan yang berisi pasir atau rumput sebagai hambatan permainan. Hampir setiap hole ada rintangan berupa bunker.
- Caddie: orang yang membantu golfer membawakan stik dan membantu para golfer di lapangan.
- Club: tongkat yang digunakan untuk memukul, sering juga disebut juga sebagai stik. Ada tiga macam club atau stik yang digunakan di dalam permainan; wood, iron dan putter.
- Hosel: bagian dari club yang menghubungkan tangkai dan kepala stik.
- Driving area: fasilitas untuk para pemain untuk melatih ayunan dan pukulan jarak pendek.
- Par: skor dalam permainan dengan nilai yang telah ditetapkan untuk setiap hole. Setiap hole bisa memiliki skor yang beda-beda.
- Knockdown: merupakan pukulan rendah untuk menghindari pohon, dahan, ranting, atau angin yang kuat.
- Putting: memukul bola di atas rumput dengan alat bantu untuk meletakkan bola. Pukulannya dianggap sebagai sebuah pukulan paling sulit bagi para pemain. Stik golf jenis putter dipakai untuk melakukan pukulan jarak pendek ini.
- Practice course: arena berlatih yang biasanya lebih kecil daripada lapangan biasa.
Itulah ulasan tentang olahraga golf. Semoga bisa membantumu saat akan bermain atau sekadar menonton.
0 comments