profil

Robby Purba

7
fans love
Penulis:   | 
Tanggal Lahir:
Tempat Lahir:
Profesi:

Robby Purba adalah seorang aktor dan presenter asal Indonesia. Ia dikenal sejak memandu acara MTV VJ Hunt pada tahun 2008.

Karier

Nama Robby Purba tentunya sudah tidak asing bagi penikmat acara televisi Tanah Air. Ia merupakan seorang presenter yang telah memandu berbagai acara baik secara on air ataupun off air.

Pria kelahiran tahun 1986 ini mengawali kariernya dengan menjadi penyiar radio OZ Lampung. Namanya mulai dikenal publik ketika ia dinobatkan menjadi ‘The Most Favorite VJ’ pada acara MTV VJ Hunt pada tahun 2008.

Kepiawaiannya memandu acara menghantarkan namanya dikenal oleh seluruh masyarakat Indonesia melalui ajang pencarian bakat X FACTOR Season 1 (2011).

Namanya kembali menempati puncak popularitas ketika memandu acara Karma (2017) bersama Roy Kiyoshi. Ia pun menerima penghargaan sebagai ‘Presenter Paling Ngetop’ pada ajang SCTV Awards 2018.

Ia juga memandu berbagai acara televisi top Tanah Air. Seperti X Factor Season 1-3, Rising Star (2015), Take Me Out Indonesia (2019), On the Spot (2021), dan berbagai acara top televisi lainnya.

Selain bisa menghidupkan suasan, ia juga bisa menghidupkan peran yang ia mainkan. Di tahun 2011 ia terjun ke dunia seni peran lewat film Kutukan Arwah Santet (2011).

Film lainnya yang ia bintangi seperti Cipularang (2012), 99 Nama Cinta (2019), dan Titus: Mystery of the Enygma (2020).

Tak hanya film layar lebar, ia juga pernah membintangi serial mingguan yang berjudul Lolly Love (2013).

Pada tahun 2023, ia mencoba bakat lainnya sebagai pengisi suara. Ia menjadi pengisi suara untuk film animasi Kiko in the Deep Sea (2023).

Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Desti Duo Pengacara

Biodata, Profil, dan Fakta Robby Purba

(foto: instagram/robbypurba)

Biodata & Profil

  • Nama Lengkap: Robby Caesar Titan Surya Purba
  • Nama Panggung: Robby Purba
  • Nama Panggilan: Robby
  • Tempat, Tanggal Lahir: Bandar Lampung, Lampung, 25 Juli 1986
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Agama: Islam
  • Profesi: Presenter, Aktor
  • Hobi: Travelling, Olahraga, Fotografi
  • Facebook: –
  • Twitter: –
  • Threads: –
  • Instagram: @robbypurba
  • TikTok: @robby.purba
  • YouTube: Robby Purba Official

Tinggi, Berat & Penampilan Fisik

  • Tinggi Badan: 186 cm
  • Berat Badan : –
  • Golongan Darah: –
  • Warna Rambut: –
  • Warna Mata: Coklat
  • Warna Kulit: –
  • Ukuran Tubuh: –
  • Ukuran Sepatu: –
  • Ukuran Baju: –

Pendidikan

Keluarga

  • Ayah: Alm. S Purba
  • Ibu: Siti Hadijah Damanik
  • Saudara: James Purba, Ria Ayu Sartika

Pacar

Tidak diketahui siapa pacar atau mantan pacar dari Robby Purba. Begitu pula dengan nama yang pernah dirumorkan dengannya.

Kekayaan

Total kekayaan bersih dari Robby Purba tidak diketahui pada tahun 2023. Sementara sumber kekayaan berasal dari dunia hiburan.

YouTube

Ditelusuri pada tahun 2023, kekayaan Robby Purba dari YouTube per bulan sekitar $6  –  $101 atau setara Rp93 ribu – Rp1,5 juta.

Sementara penghasilannya per tahun dari YouTube sekitar $76  –  $1.2K atau setara Rp1,1 juta – Rp18,6 juta.

Kontroversi

Fakta Menarik

  • Saat masih kecil, ia pernah didiagnosa dokter mengalami rabies akibat digigit oleh kucing peliharaannya.
  • Gemar berolahraga, ia memiliki tubuh yang atletis. Ia kerap membagikan momen ketika berolahraga pada akun media sosial miliknya.
  • Merupakan sarjana Pendidikan Bahasa Inggris, Robby pernah menjadi guru Bahasa Inggris selama 5 tahun.
  • Karir awalnya adalah menjadi penyiar radio di radio OZ Lampung.
  • Ia memiliki phobia terhadap kereta api dan badut.
  • Pada Desember 2020, ia pernah diisukan meninggal. Ia pun langsung menepis berita tersebut melalui fitur Instastory pada akun Instagram miliknya.
  • Pernah diisukan menjalin hubungan dengan selebriti cantik Tanah Air, seperti Ayu Ting Ting dan Sophia Latjuba. Tetapi kabar tersebut ditepis olehnya dan mengatakan bahwa mereka hanya sekadar berteman.
  • Hobi travelling, ia menyempatkan waktu untuk berlibur di alam ketika sedang ada waktu luang.
  • Ia dikenal sebagai penyayang binatang. Ia pernah membagikan momen bahagia ketika merayakan ulang tahun kucingnya, Kummy Chan di akun Instagram pribadinya.
  • Memiliki tubuh tinggi mungkin merupakan cita-cita masyarakat Indonesia, tetapi ia pernah dibully akibat memiliki tubuh yang tinggi.
  • Pada tahun 2023, ia dipilih untuk memandu acara pernikahan Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo.

Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Denny Caknan

Film

  • Catatan Harian Menantu Sinting (2024)
  • Kiko in the Deep Sea (2023)
  • Titus: Mystery of the Enygma (2020)
  • 99 Nama Cinta (2019)
  • Misteri Cipularang (2013)
  • Kutukan Arwah Santet (2011)

Web Series

  • Mercury (2022)
  • Lolly Love (Trans TV)

Acara TV

  • The Indonesian Next Big Star (RCTI)
  • Indonesia’s Got Talent (RCTI)
  • The Voice: All-Stars (GTV)
  • eSports Star Indonesia (GTV)
  • Take It or Leave It (GTV)
  • Hot NET. (NET.)
  • Semarak Indosiar 2021 (Indosiar)
  • Garis Tangan (antv)
  • Lambe Tujuh (Trans7)
  • Intimate Concert (Indosiar)
  • Yuk Sehat bersama dr. Oky Pratama (Trans TV)
  • Yang Tak Terungkap (Trans7)
  • Take Me Out Indonesia (GTV)
  • Rahasia Batin bersama Ustadz Dhanu (MNCTV)
  • Selebrita (Trans7)
  • Sukma (antv)
  • The Grand Master Asia (SCTV)
  • Karma (antv)
  • Miss Indonesia (RCTI)
  • Rising Star Indonesia (RCTI)
  • Mario Teguh Super Show (MNCTV)
  • On The Spot (Trans7)
  • Perfect Score Indonesia (MNCTV)
  • X Factor Indonesia (RCTI)
  • Bingkai Berita (Trans TV)
  • Cari Cinta (Trans TV)
  • Buaya Darat (antv)
  • Warna (Trans7)

Penghargaan

  • SCTV Awards 2018 – Presenter Paling Ngetop

Quotes

  • Sinergi dan energi positif sangat dibutuhkan agar pekerjaan berat dapat terlihat seakan cuma main-main

  • Agar mudah menerima diri lebih baik, merasa cukup dan tidak gelap akan nafsu sesaat

  • I have my own life, people have their own lives – manusia gak harus selalu sama

  • Kuncinya adalah jujur sama diri sendiri, menerima kekurangan dengan lapang dada sehingga kita gak akan kufur nikmat. Berikan nilai pada hidup kita bukan hidup mereka

Foto – foto Robby Purba

1. Jago fotografi, foto-foto Robby selalu aestetik ya

Biodata, Profil, dan Fakta Robby Purba

(foto: instagram/robbypurba)

2. Stylenya tidak pernah gagal 

Biodata, Profil, dan Fakta Robby Purba

(foto: instagram/robbypurba)

3. Ikutin gerakan #streetfeeding yuk.

Biodata, Profil, dan Fakta Robby Purba

(foto: instagram/robbypurba)

4. Jangan lupa minum kopi di pagi hari

Biodata, Profil, dan Fakta Aktor

(foto: instagram/robbypurba)

5. Rahasia tubuh bugarnya adalah selalu menyempatkan berolahraga

Biodata, Profil, dan Fakta Aktor

(foto: instagram/robbypurba)

FAQ

Siapa Robby Purba?

Dia adalah presenter asal Indonesia.

Siapa nama asli Robby Purba?

Nama aslinya adalah Robby Caesar Titan Surya Purba.

Apa yang membuatnya menjadi terkenal?

Dia terkenal karena memandu acara MTV VJ Hunt pada tahun 2008.

Robby Purba asalnya dari mana?

Dia berasal dari Bandar Lampung.

Berapa umurnya?

Ia lahir pada tahun 1986 dan usianya 38 tahun pada tahun 2024.

Kapan ia merayakan ulang tahunnya?

Ia merayakan ulang tahun pada 25 Juli.

Berapa tinggi badannya?

Tinggi badannya 186 cm.

Siapa orang tua Robby Purba?

Nama Ayahnya adalah Alm. S Purba dan nama Ibunya adalah Siti Hadijah Damanik.

Apakah ia sudah menikah?

Tidak, ia belum menikah.

Siapa mantan pacarnya?

Mantan pacarnya tidak diketahui.

Berapa Kekayaannya?

Kekayaan bersihnya tidak diketahui.

Apa kewarganegaraan Robby Purba?

Kewarganegaraannya adalah Indonesia.

Meskipun sudah terkenal, ia tidak langsung merasa puas. Ia tetap mengikuti perkembangan zaman dengan memanfaatkan media sosial.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.