Sang Pengadil
Sang Pengadil yang tayang 24 Oktober 2024 membawa angin segar di dunia film Indonesia. Kalau di bulan Oktober penuh dengan film horor, Sang Pengadil membawa genre hukum.
Film ini dibintangi oleh Arifin Putra yang sebelumnya membintangi The Architecture of Love (2024), Pasutri Gaje (2024), Hari Ini akan Kita Ceritakan Nanti (2023), Persepsi (2021).
Ia beradu akting dengan Prisia Nasution yang merupakan aktris pemeran film Koridor (2023), Anoksia (2022), Backstage (2021), Temen Kondangan (2020), Hanya Manusia (2019).
Detail
- Judul: Sang Pengadil
- Judul Lain: –
- Genre: Hukum, Kriminal
- Negara: Indonesia
- Sutradara: Girry Pratama, Jose Poernomo
- Produser: –
- Penulis Naskah: –
- Rumah Produksi: Lingkar Pictures
- Channel TV: –
- Jumlah Episode: –
- Jadwal Tayang: 24 Oktober 2024
- Masa Tayang: –
Sinopsis
Jojo merupakan seorang hakim muda memiliki kenagan kelam di masa lalu. Ia masih terbayang dengan kematian ayahnya yang sulit ia pahami. Walaupun begitu, ia selalu ingat pesan ayahnya untuk menjadi hakim yang adil, jujur dan tidak terintervensi.
Jojo masih memiliki keyakinan bahwa hukum Indonesia masih tajam ke bawah dan tumpuk ke atas. Oleh karena itu, ia ingin menegakkan kebenaran yang selama ini sudah tumpul.
Tak sendiri, ia bersama dengan Abigail yang membantunya menyelesaikan kasus-kasus kriminal. Namun tak mudah, kasus-kasus yang ada malah membuat keduanya berada dalam ancaman bahaya.
Pemeran Utama
- Arifin Putra sebagai Atmojo Emilius Jojo
Hakim ketua yang masih menyimpan kenagan masa lalu. - Prisia Nasution sebagai Abigail
Seorang hakim yang meyelesaikan kasus-kasus bersama Jojo.
Pemeran Pendukung
- Cok Simbara sebagai ayah Jojo
Ayah Jojo yang berprofesi sebagai Hakim Ketua. - Roy Marteen
- Celia Thomas
- Nesia Weroza Puspa
- Moo Sidik
- Daood Saleem
- Karyn Putri
Penampilan Spesial
- –
OST (Original Soundtrack)
- –
0 comments