She Was Pretty
She Was Pretty tak hanya tayang untuk stasiun lokal di negaranya tapi juga di Indonesia pada 15 Juni 2020.
Drama yang pernah tayang di MBC pada tahun 2015 ini digarap oleh rumah produksi Bon Factory dengan mengusung genre komedi dan romantis.
Pemeran utama dibintangi oleh Park Seo Joon dan juga Hwang Jung Eum. Di sini mereka berperan sebagai sahabat yang akhirnya menjadi cinta.
Sebelum bermain dalam drama She Was Pretty, Park Seo Joon dan Hwang Jung Eum pernah bermain dalam sebuah drama yang berjudul Kill Me, Heal Me.
Baca juga: Sinopsis Faith Episode 1 -24 Lengkap
Detail
- Judul: She Was Pretty / 그녀는 예뻤다
- Judul Lain: She Was Beautiful
- Genre: Drama, Komedi, Romantis
- Negara: Korea Selatan
- Sutradara: Jung Dae Yoon
- Produser: –
- Penulis Naskah: Jo Sung Hee
- Rumah Produksi: Bon Factory
- Channel TV: MBC, GTV
- Jumlah Episode: 16 Episode
- Masa Tayang: 16 September 2015 – 11 November 2015 (MBC), 15 Juni 2020 (GTV)
- Jadwal Tayang: Rabu & Kamis jam 22:00 waktu Korea (MBC), Senin – Jum’at jam 15:00 WIB (GTV)
SinopsisÂ
Drama ini bercerita tentang seorang yang bernama Sung Joon (Park Seo Joon) yang saat kecil bertubuh gendut dan juga jelek. Sung Joon memiliki teman dekat perempuan yang cantik dan juga populer bernama Hye Jin (Hwang Jung Eum).
Suatu kali, Sung Joon harus pindah ke Amerika Serikat bersama ayahnya. Setelah lima belas tahun di Amerika Serikat, Sung Joon kembali lagi ke Korea Selatan. Sung Joon yang dahulu gendut dan tidak tampan, kini berubah menjadi seorang yang tampan.
Setelah kembali lagi ke Korea Selatan, Sung Joon mengatur pertemuan dengan Hye Jin setelah bertahun-tahun tidak bertemu, namun Hye Jin tidak dapat menunjukan dirinya di depan Sung Joon karena penampilannya kini berubah dan tidak secantik dulu.
Hye Jin meminta bantuan kepada sahabatnya yang bernama Ha Ri untuk menyamar sebagai dirinya, saat akan bertemu dengan Sung Joon.
Takdir akhirnya mempertemukan Sung Joon dan Hye Jin kembali. Sung Joon bekerja sebagai editor di sebuah majalah fashion, sedangkan Hye Jin magang di sebuah majalah fashion tempat dimana Song Joon bekerja.
Sung Joon yang tak tahu Hye Jin bekerja satu kantor dengannya sering meremehkan Hye Jin. Sedangkan Ha Ri yang yang sering bertemu Sung Joon akhirnya juga merasakan benih perasaan terhadapnya.
Namun tak hanya itu, Hye Jin juga memiliki pengagum rahasia yaitu Shin Hyuk yang juga teman kerjanya.
Baca juga: Sinopsis While You Were Sleeping Episode 1 – 32 Lengkap
Pemeran UtamaÂ
- Hwang Jung Eum sebagai Hye Jin
Pemagang bagian administrasi yang kemudian menjadi redaktur junior yang cantik, kaya dan pintar - Park Seo Joon sebagai Sung Joon
Wakil pemimpin redaksi termuda di Korea yang dikenal keras kepada dan sombong namun pekerjaanya selalu brilian. - Go Joon Hee sebagai Min Ha Ri
Pengusaha perhotelan yang juga sahabat Hye Jin yang cantik dan meimliki kepribadian yang baik - Choi Shi Won sebagai Kim Shin Hyuk
Editor fitur senior yang lugas, berjiwa bebas namun misterius. Ia juga atasan langsung Hye jin sehingga memiliki kedekatan
Pemeran Pendukung
- Jung Da Bin sebagai Hye Jin muda
- Yang Han Yeol sebagai Sung Joon muda
- Lee Ja In sebagai Ha Ri muda
Keluarga Hye Jin
- Park Choong Sun sebagai Kim Jong Seob
Ayah Hye Jin yang saat ini mengelola percetakan kecil - Lee Il Hwa sebagai Han Jung Hye
Ibu Hye Jin yang juga memperlakukan Ha Ri seperti putrinya sendiri - Jung Da-bin sebagai Kim Hye Rin, adik perempuan Hye Jin yang sering memilih Ha Ri sebagai adiknya sendiri daripada Hye Jin
Keluarga Ha Ri
- Yoon Yoo Sun sebagai Cha Hye Jung
Ibu kandung Ha Ri dan teman Jung Hye - Lee Byung Joon sebagai Min Yong Gil
Ayah Ha Ri - Seo Jeong-yeon sebagai Na Ji Seon
Ibu tiri Ha Ri
Orang-orang di Kebanyakan
- Hwang Seok Jeong sebagai Kim Ra Ra
Pemimpin redaksi yang sangat modis dan belakangan mengetahui bahwa dia adalah adik perempuan ketua. Dia berbicara bahasa Inggris, Korea, Italia, Prancis, dan Spanyol - Shin Dong Mi sebagai Cha Joo Young
Kepala tim Editing dan direktur tim Fashion yang begitu berdedikasi pada pekerjaannya. Ia berbicara atas nama Hye Jin selama hari-hari awalnya dan kemudian menjadi wakil pemimpin redaksi - Ahn Se Ha sebagai Kim Poong Ho
Direktur Fitur yang malas dan tidak rapi yang menyuruh rekan kerja juniornya berkeliling. Terungkap kemudian bahwa ia adalah putra CEO Majalah Jinsung dan akhirnya menjadi Wakil Presiden - Shin Hye Sun sebagai Han Seol
Asisten tim Kecantikan yang mengetahui fakta bahwa putra ketua adalah salah satu rekan kerjanya dan bertekad untuk menjadi kekasihnya - Park Yu Hwan sebagai Kim Joon Woo
Asisten imut dan baik hati dari tim Fashion yang menyukai Han Seol. Orang tuanya adalah pemilik tempat laundry - Kang Soo Jin sebagai Joo Ah Reum
Editor tim Kecantikan yang akan menikah - Cha Jung Won sebagai Jung Sun Min
- Bae Min Jung sebagai Park Yi Kyung
- Kim Jung Heon sebagai Se Hoon
- Im Ji Hyun sebagai Lee Eun Young
Orang-orang di Majalah Jinsung
- Kim Hak yoon sebagai Boo Joong Man
Kepala tim manajemen yang menyemangati Hye Jin saat dipindahkan ke tim penyuntingan - Jo Chang Geun sebagai Kwang Hee
Karyawan tim Manajemen - Jin Hye Won sebagai Lee Seul Bi
seorang karyawan tim Manajemen
Penampilan khusus
- Im Kang Sung sebagai teman kencan Ha Ri
- Kim Sung Oh sebagai pria di pub
- Hwang Seok Jeong sebagai ajumma di restoran
- Kim Je Dong sebagai MC pesta The Most 20th Anniversary
- Lee Joon Gi sebagai tamu untuk The Most 20th Anniversary
- Seo In Guk sebagai tamu untuk The Most 20th Anniversary
- Uee sebagai bintang tamu di The Most 20th Anniversary
- Park Hyung Sik sebagai tamu untuk The Most 20th Anniversary
- Lee Sang Hoon sebagai narasumber untuk Editor Kim
- Richard Poon sebagai Tuan Kang
- Kim Bo Min sebagai Ji Yeon Woo
Putri Sung Joon dan Hye Jin
OST (Original Soundtrack)
- Sometimes – Zia
- One More Step – Ki Hyun Monsta X
- You Don’t Know Me – Soyou, BrotherSu
- You’re the Only One – Choi Shi Won
- Long Way – Park Seo Joon
Penghargaan
- 43rd Korea Broadcasting Awards 2016 – Best Actress – Hwang Jung Eum
- 43rd Korea Broadcasting Awards 2016 – Best Drama
- MBC Drama Awards 2015 – Writer of the Year – Jo Sung Hee
- MBC Drama Awards 2015 – Popularity Award, Actress – Hwang Jung Eum
- MBC Drama Awards 2015 – Popularity Award, Actor – Park Seo Joon
- MBC Drama Awards 2015 – Best Young Actor – Yang Han Yeol
- MBC Drama Awards 2015 – Best Supporting Actress in a Miniseries – Hwang Seok Jeong
- MBC Drama Awards 2015 – Top 10 Stars – Park Seo Joon
- MBC Drama Awards 2015 – Top 10 Stars – Hwang Jung Eum
- MBC Drama Awards 2015 – Excellence Award, Actor in a Miniseries – Park Seo Joon
- MBC Drama Awards 2015 – Top Excellence Award, Actress in a Miniseries – Hwang Jung Eum
- MBC Drama Awards 2015 – PD Choice Award – Hwang Jung Eum
- Grimae Awards 2015 – Best Lighting Director Award – Kim Yong Sam
- Grimae Awards 2015 – Excellence in Drama Award – Lee Jin Seok, Roh Hyeong Sik
Nominasi
- 52nd Baeksang Arts Awards 2016 – Best Actress – Hwang Jung Eum
- 52nd Baeksang Arts Awards 2016 – Best Director – Jung Dae Yoon
- 52nd Baeksang Arts Awards 2016 – Best Drama
- MBC Drama Awards 2015 – Best New Actress in a Miniseries – Shin Hye Sun
- MBC Drama Awards 2015 – Best New Actor in a Miniseries – Park Yu Hwan
- MBC Drama Awards 2015 – Best Supporting Actress in a Miniseries – Shin Dong Mi
- MBC Drama Awards 2015 – Best Supporting Actor in a Miniseries – Ahn Se Ha
- MBC Drama Awards 2015 – Excellence Award, Actress in a Miniseries – Go Joon Hee
- MBC Drama Awards 2015 – Excellence Award, Actor in a Miniseries – Choi Siwon
- MBC Drama Awards 2015 – Drama of the Year
- MBC Drama Awards 2015 – Grand Prize (Daesang) – Hwang Jung Eum
- 4th APAN Star Awards 2015 – Best Supporting Actress – Hwang Seok Jeong
- 4th APAN Star Awards 2015 – Excellence Award, Actor in a Miniseries – Park Seo Joon
0 comments