The Lord of Dramas
Drama Korea The Lord of Dramas tayang di stasiun lokal yaitu NET TV pada 19 Agustus 2020. Tayang setiap Senin hingga Jum’at jam 16.30 WIB.
Drama yang diproduksi tahun 2012 ini mengusung genre satir, komedi dan roman menjadikan drama ini memiliki jalan cerita yang menarik.
The Lord of Dramas merupakan pengganti drama Faith (2013) yang tayang hari Senin dan Selasa.
Diperankan oleh aktor dan aktris terkenal Korea seperti Kim Myung Min, Jung Ryeo Won, Oh Ji Eun, dan Choi Shi Won.
Sebelumnya, Kim Myung Min pernah berperan dalam drama berjudul Beethoven Virus (2008). Jung Ryeo Won sendiri pernah bermain dalam drama History Of The Salaryman (2012).
Sementara Oh Ji Eun juga diketahui pernah bermain dalam drama Living Among The Rich (2011) dan Choi Shi Won sendiri bermain dalam drama Poseidon (2011).
Baca juga: Sinopsis Alice Episode 1 – 16 Lengkap
Detail
- Judul: The Lord of Dramas / 드라마의 제왕
- Judul Lain: The King of Dramas / Deurama-ui Je-wang
- Genre: Satir, Komedi, Romansa
- Negara: Korea Selatan
- Sutradara: Hong Sung Chang
- Produser: Kim Tae Kwon
- Penulis Naskah: Jang Hang Joon, Lee Ji Hyo
- Rumah Produksi: SSD / Golden Thumb
- Channel TV: SBS, NET TV
- Jumlah Episode: 18 Episode
- Masa Tayang: 5 November 2012 – 18 Januari 2013 (SBS), Mulai 19 Agustus 2020 (NET TV)
- Jadwal Tayang: Senin dan Selasa pukul 21.55 KST (SBS), Senin – Jumat pukul 16.30 WIB (NET TV)
Sinopsis
Berawal dari kisah seorang CEO perusahaan produksi terkenal bernama Anthony Kim (diperankan oleh Kim Myung Min).
Ia merupakan pria dengan otak brilian dan bakat yang luar biasa dalam menciptakan drama, sayangnya ia memiliki sikap yang kurang baik.
Anthony akan melakukan berbagai cara hanya demi meraih ketenaran, kesuksesan dan semuanya demi uang.
Suatu hari terjadi insiden yang menyebabkan usaha Anthony mengalami kebangkrutan, yaitu adanya kematian di lokasi syuting sehingga menurunkan pamor dari seorang Anthony Kim.
Anthony berusaha untuk bangkit dengan cara menciptakan sebuah drama baru berjudul The Morning Of Keijo. Dan kali ini, Anthony menjalin kerja sama dengan beberapa pihak.
Anthony bekerja sama dengan seorang penulis yang memiliki impian besar untuk bisa menjadi penulis yang terkenal, ia bernama Lee Gyo Eun (diperankan oleh Jung Ryeo Won).
Anthony juga bekerja sama dengan aktor tampan sebagai pemeran utamanya, aktor tersebut bernama Kang Hyun Min ( diperankan oleh Choi Shi Won) sayangnya Hyung Min mempunyai sifat yang egois.
Sedangkan untuk aktrisnya, Anthonya mengajak Seong Min Ah (diperankan oleh Oh Ji Eun). Meskipun merupakan bagian dari masa lalu Anthony, Min Ah tetap berpartisipasi dalam drama ini.
Baca juga: Sinopsis Do Do Sol Sol La La Sol Episode 1 – 16 Lengkap
Pemeran Utama
- Kim Myung Min sebagai Anthony Kim
CEO perusahaan produksi yang hanya mementingkan uang dan ketenaran - Jung Ryeo Won sebagai Lee Go Eun
Penulis berbakat yang idealis - Oh Ji Eun sebagai Sung Min Ah
Aktris yang akan bermain dalam film terbaru Anthony. Ia juga aktris utama The Morning of Keijo - Choi Si Won sebagai Kang Hyun Min
Bintang top yang egois dan selebritas Hallyu, aktor utama The Morning of Keijo - Jung Man Sik sebagai Oh Jin Wan
Musuh bebuyutan Anthony, CEO licik dari Empire Productions - Kwon Hae Hyo sebagai Nam Woon Hyung
Kepala pemrograman - Jung In Gi sebagai Direktur The Morning of Keijo
Pemeran Pendukung
Perusahaan Penyiaran Seoul
- Song Min H yung sebagai Wakil direktur Kim
- Jung Han Heon sebagai Wakil direktur Park
- Kim Seung Hwan sebagai Lee Sung Jo
- Lee Dong Hoon sebagai Yoon Kwang Jae
- Yoon Joo Sang sebagai Moon Sang Il
Mantan kepala pemrograman drama - Jeon Gook Hwan sebagai CEO stasiun SBC
World Productions
- Seo Dong Won sebagai Joo Dong Seok
- Heo Joon Seok sebagai Han Kang Wook
- Park Sang Hun sebagai Park Seok Hyun
- Yoon Yong Jin sebagai Gu Hee Jae
Empire Productions
- Seo Joo Hee sebagai Jung Hong Joo
- Kim Kyung Bum sebagai Direktur Heo
- Jang Won Young sebagai sutradara Drama Hong
- Lee Hae Woon sebagai PD Park
- Park Geun Hyung sebagai Ketua Empire Productions
Extended
- Choi Soo Eun sebagai Yoon Bit Na
Bintang pop Hyun Min berkencan - Sung Byung Sook sebagai Park Kang Ja
Ibu Go Eun dan pemilik restoran - Oh Hyun Soo sebagai Choi Do Hyung
- Park Kyu Sun sebagai Bae Kwang Soo
- Jeon Moo Song sebagai Watanabe, investor yakuza Jepang
- Mina Fujii sebagai Akiko, istri Watanabe
- Jang Hyun Sung sebagai Watanabe Kenji, CEO baru Grup Watanabe
- Jung Chan sebagai ketua Grup Taesan
- Park Shin Hye sebagai aktris utama dari Elegant Revenge
- Choi Tae Joon sebagai Oh In Sung, aktor utama dari Elegant Revenge
- Park Joon Geum sebagai ibu Hyun Min
OST (Original Soundtrack)
- Engraved in My Heart – Lee Hyun
- Blinded By Love – Yesung
- Everything Looks Like You – Melody Day
- Because It’s Heaven (Winter Rain) – MBLAQ
- Beggar-Like Love – E2RE
- Tuesday Song – Big Baby Driver
0 comments