profil
Ersa Mayori
Ersa Mayori adalah seorang aktris, model, presenter yang berasal dari Jakarta.
Ia dikenal sebagai host atau presenter di berbagai acara TV termasuk acara Gosip seperti Insert.
Karier
Wanita yang sudah menjadi ibu ini sudah masuk ke dunia hiburan sejak remaja.
Hingga saat ini, berbagai profesi sudah ia jajal, mulai dari presenter, model, aktris hingga pebisnis. Sebelum menjadi aktris, ia telah mengikuti beberapa ajang kontes model.
Setelah mengikuti beberapa perlombaan, akhirnya ia mulai mendapatkan job sebagai model dan bintang iklan.
Nama wanita cantik ini mulai terkenal saat dirinya membintangi sinetron yang berjudul Tuyul dan Mbak Yul (1997 – 2002).
Kesuksesannya tidak berhenti disitu saja. Ia kemudian melebarkan sayapnya dengan menjadi seorang presenter.
Salah satu program televisi yang membuat namanya tetap muncul di televisi adalah Insert yang tayang tahun 2003 – 2010, dan dilanjutkan dengan Insert Pagi (2010 – 2013).
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Chef Priscil (Priscilya Princessa)
Biodata & ProfilÂ
- Nama Lengkap: Ersamayori Aurora Yatim
- Nama Panggung: Ersa Mayori
- Nama Panggilan: Ersa/ Echa
- Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 14 Mei 1979
- Kewarganegaraan: Indonesia
- Agama: Islam
- Profesi: Presenter, Aktris, Model
- Hobi: Traveling
- Facebook: –
- Twitter: @ersamayori
- Threads: @ersamayori
- Instagram: @ersamayori
- TikTok: @ersa_mayori
- YouTube: –
Tinggi, Berat & Penampilan Fisik
- Tinggi: 155 cm
- Berat: – kg
- Golongan Darah: –
- Warna Rambut: Hitam
- Warna Mata: Hitam
- Warna Kulit: Putih
- Ukuran Tubuh: –
- Ukuran Sepatu: –
- Ukuran Baju: –
Pendidikan
- Universitas Atma Jaya
Keluarga
- Ayah: Rozaimi Yatim
- Ibu: Marlena
- Saudara Laki-laki: –
- Saudara Perempuan: –
Suami
Otto Satria Djauhari
Pada 14 Desember 2003, ia menikah dengan sosok bernama Otto Djauhari. Dari pernikahan tersebut, mereka memiliki anak bernama Aiska Vairana yang lahir 20 September 2004 dan Tallula Malaika yang lahir 21 April 2008.
Kekayaan
Tidak diketahui pasti berapa total kekayaan Ersa Mayori, kekayaannya berasal dari kariernya sebagai aktris, model, presenter.
Kontroversi
–
Fakta Menarik
- Beraktivitas di rumah saja, ia jadi rajin berolahraga dengan melakukan plank dan challenge yang ada di aplikasi TikTok. Ia membagikan videonya lewat akun instagramnya.
- Ia bersama Tia Ivanka dan Emma Warokka mempunyai bisnis event organizer yang bernama PT Jakarta Entertaiment Network.
- Sempat vakum karena melahirkan, ia kembali ke dunia entertainment setelah melahirkan anak kedua dengan menjadi pembawa acara Dream Girl yang tayang di Global TV.
- Sukses menjadi presenter, ia juga sukses membintangi film yang berjudul Coboy Junior The Movie dan Mariposa.
- Selain sering disebut mirp dengan Cut Tari, ia juga di sebut mirip dengan artis dan penyanyi Hanggini.
- Sebelum sukses menjadi presenter dan pemain sinetron, ia memulai awal kariernya sebagai model dengan mengikuti ajang pemilihan Gadis Sampul pada tahun 1993.
- Debut pertamanya berakting adalah saat bermain sinetron yang berjudul Tuyul dan Mbak Yul. Selanjutnya ia terkenal lewat sinetron lainnya dengan judul Tersanjung 5, Ada Cinta dan lain sebagainya.
- Ia juga pernah menjadi juri tamu pada acara Indonesia Mencari Bakat pada season 1 dan season 2.
- Belasan tahun berumah tangga, selalu bebas dari gosip.
- Memiliki koleksi kucing setidaknya ada 11 kucing di rumahnya.
- Ia memiliki akun YouTube bersama dengan Indra Herlambang, Cut Tari, Uli Herdi.
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Vino G Bastian
Film
- 12 Cerita Glen Anggara (2022), sebagai Kirana
- Cinta Pertama, Kedua & Ketiga (2022), sebagai Suri
- Geez & Ann (2021), sebagai Manda
- Mariposa (2020), sebagai Kirana
- Coboy Junior The Movie (2013), sebagai Bunda Iqbaal
Sinetron
- Keluarga Medsos (2020), sebagai Mama Dina
- Ada Cinta
- Hantu Jatuh Cinta (Indosiar | 2005 – 2006), sebagai saudara tiri Melissa
- Tersanjung 5 (Indosiar | 2000 – 2001)
- Tersayang (SCTV | 1999 – 2000), sebagai Ismi
- Jinny oh Jinny (RCTI | 1997 – 2002), sebagai Sandra (eps. Penipu Cinta)
- Tuyul dan Mbak Yul (RCTI | 1997 – 2002), sebagai Sandra
Web Series
- Cinta Pertama (-)
- Geez & Ann the Series (Vidio | 2022), sebagai Manda
- Suka Duka Berduka (Vidio | 2022), sebagai Mitha
Acara TV
- Indonesia Mencari Bakat 2 (Trans TV | 2010 – 2011), sebagai juri tamu
- Indonesia Mencari Bakat 1 (Trans TV | 2010), sebagai juri tamu
- The Voice Kids Indonesia (GTV | 2021)
- Trans Luxury Living (Trans7 | 2018)
- Hijab Look 2017 (RCTI | 2017)
- Hexagon War (Trans7 | 2017), sebagai co-host
- The Voice Kids Indonesia (Global TV | 2016 – 2017)
- Kepo Quiz (Trans7 | 2012–2013)
- Semangat Pagi (Trans TV | 2012)
- Musik Ramadhan (Trans7 | 2011)
- Day Care (Trans7 | 2011)
- !nsert Pagi (Trans TV | 2010 – 2013)
- Dream Girls Indonesia (Global TV | 2009)
- Diary Dream Girls (Global TV | 2009)
- Cari-cari Jodoh (RCTI | 2009)
- Kuis Tantangan Extreme (ANTV | 2007)
- !nsert (Trans TV | 2003 – 2010)
- September (TPI)
- Seleksi Musik (TVRI)
- Kuis Interaktif Carmenita bersama Sunsilk (SCTV)
Quotes
- –
Foto – foto Ersa Mayori
1. Potret saat liburan ke luar negeri
2. Keharmonisan keluarganya sangat terlihat lewat senyuman lebarnya
3. Dirumah aja, ia kerap membagikan aktivitasnya ketika berolahraga
4. Dengan balutan kebaya, terlihat sangat ayu
5. Di umurnya yang tidak muda lagi, ia tetap awet muda
FAQ
Siapa Ersa Mayori?Â
Dia adalah akris, presenter, model kelahiran Jakarta.
Siapa nama asli Ersa Mayori?
Nama aslinya adalah Ersamayori Aurora Yatim.
Apa yang membuat Ersa Mayori menjadi terkenal?
Dia terkenal karena menjadi pembawa acara TV, salah satunya !nsert Pagi.
Ersa Mayori asalnya dari mana?
Dia berasal dari Jakarta dan tinggal di Jakarta.
Berapa umur Ersa Mayori?
Dia lahir pada tahun 1979, dan berusia 45 tahun pada tahun 2024.
Kapan Ersa Mayori merayakan ulang tahunnya?
Dia merayakannya pada tanggal 14 Mei.
Berapa tinggi Ersa Mayori?
Tingginya 155 cm.
Siapa orang tua Ersa Mayori?
Nama ayahnya adalah Rozaimi Yatimdan nama ibunya adalah Marlena.
Apakah Ersa Mayori sudah menikah?
Dia sudah menikah dengan Otto Djauhari pada 14 Desember 2003.
Siapa mantan pacar Ersa Mayori?
Tidak diketahui siapa mantan pacarnya.
Berapa Kekayaan Ersa Mayori?
Tidak diketahui pasti berapa kekayaan bersihnya.
Apa kewarganegaraan Ersa Mayori?
Kewarganegaraannya adalah Indonesia.
Perjuangan Ersa Mayori dalam meniti karier memang tidak mudah. Namun, dengan kegigihan yang ada pada dirinya, ia bisa meraih karier yang gemilang. Tidak hanya menjadi publik figur, ia juga sukses menjadi ibu dan pebisnis yang handal.
0 comments