Cerita Putih Abu-Abu
Cerita Putih Abu-Abu merupakan sebuah web series asal Indonesia yang resmi ditayangkan mulai tanggal 29 Juli 2022 di Vidio.
Menjadi salah satu program Vidio Original, web series ini ditayangkan secara spesial dan bisa dinikmati secara gratis.
Web series ini diproduksi oleh Screenplay Films dengan Kaneishia Yusuf didapuk untuk memerankan karakter utama.
Sebelumnya ia pernah tampil dalam Teluk Alaska dan Kisah untuk Geri pada tahun 2021.
Detail
- Judul: Cerita Putih Abu-Abu
- Judul lain: –
- Genre: Drama, Remaja
- Negara: Indonesia
- Sutradara: Rully Manna, Anika Marani
- Produser: –
- Penulis Naskah: –
- Rumah Produksi: Screenplay Films
- Channel TV: Vidio
- Jumlah Episode: –
- Masa Tayang: Mulai 29 Juli 2022
- Jadwal Tayang: Setiap Jumat
Sinopsis
Mengisahkan tentang perjuangan dari seorang remaja yang biasa yang mencoba untuk mencapai mimpi seperti yang lain.
Ayu adalah remaja di sebuah SMA yang menjalani kehidupan sekolah seperti siswa lainnya. Namun ia memiliki mimpi menjadi seorang penyanyi.
Demi nantinya bisa mengejar mimpinya, ia harus menghadapi beragam masalah hidup dan cinta. Hinga suatu hari, ia pindah ke sekolah baru.
Ketika berada di sekolah barunya, ia bergabung dengan grup vokal wanita Starlight, yang bersaing dengan grup vokal wanita lainnya, yaitu Bubblegum.
Pemeran Utama
- Kaneishia Yusuf sebagai Ayu
Seorang remaja yang memiliki impian untuk menjadi penyanyi. Ia kemudian berhadapan dengan banyak tantangan.
Pemeran Pendukung
- Zara Leola sebagai Mutia
- Fadi Alaydrus sebagai Kevin
- Alzi Marker sebagai Elang
- Dinda Mahira sebagai Olivia
- Amanina Afiqah sebagai Sisi
- Anya Taroreh sebagai Shena
- Jessica Shaina sebagai Dhea
- Cheyenne Angelia
- Rayna Satrianova
- Callista Mercy
- Betram Beryl
- William Roberts
- Keea Macleod
- Ian Mayer
- Dayu Wijanto
OST (Original Soundtrack)
- –
Riri
19 Agustus 2022 at 14:23
Cocok untuk anak muda