Creepy Valentine
Web series Creepy Valentine ditayangkan di layanan streaming Vision+ mulai 14 Februari 2022.
Web series ini disajikan dalam 8 episode yang dirilis secara khusus untuk menemani pemirsa Indonesia dalam merayakan Hari Kasih Sayang.
Pada 14 Februari 2022, setiap penonton diuntungkan dengan episode 1 dan 2 yang ditawarkan secara gratis oleh pihak Vision+.
Selain itu, web series ini juga merupakan program inovasi yang dibuat oleh tim produksi Vision+ dengan mempertemukan romansa bersama kisah horor.
Chicco Kurniawan yang sebelumnya membintangi web series Love is a Story (2021) tampil sebagai pemeran utama dalam drama ini. Ia beradu akting dengan Indira Ayu Maharani yang debut akting melalui web series ini.
Detail
- Judul: Creepy Valentine
- Judul lain: –
- Genre: Drama, Romansa, Horor
- Negara: Indonesia
- Sutradara: Reza Meonk, Kunun Nugroho, Harry Dagoe
- Produser: Clarissa Tanoesoedibjo
- Penulis Naskah: –
- Rumah Produksi: Vision
- Channel TV: Vision+
- Jumlah Episode: 8
- Masa Tayang: Mulai 14 Februari 2022
- Jadwal Tayang: Setiap Senin
Sinopsis
Web series ini mengisahkan mengenai kisah cinta di malam Hari Kasih Sayang yang dipenuhi dengan kejadian yang tidak terduga.
Igra adalah seorang pria muda yang awalnya hanya merasa kelelahan setelah bermain futsal bersama teman-temannya.
Kemudian ia memutuskan untuk pergi ke kos teman kuliahnya yang bernama Vicko untuk beristirahat dan bersantai sebentar di sana.
Namun ternyata, ia malah tinggal dan menginap di sana hingga bertemu dengan sosok wanita cantik yang bernama Linda. Sayangnya, ia tidak benar-benar tahu siapa sebenarnya Linda.
Demi terus menerus bertemu dengan Linda, ia pun memilih untuk bermain ke kos Vicko berulang kali dan semakin mengenal dekat Linda.
Pemeran Utama
- Chicco Kurniawan sebagai Igra
Seorang pria yang suatu hari bermalam di kos temannya setelah bermain futsal. - Indira Ayu Maharani sebagai Linda
Seorang wanita yang bertemu dengan Igra yang ternyata adalah sosok hantu.
Pemeran Pendukung
- Hifzane Bob sebagai Vicko
- Angga Yunanda
- Bryan Domani
- Aurora Ribero
- Randy Pangalila
- Adinda Thomas
- David John Schaap
- Syifa Hadju
- Hanggini
- Arya Vasco
- Dyland PROS
- Jess No Limit
OST (Original Soundtrack)
- –
0 comments