inspirasi

Harus Hati-hati dengan 10 Hewan Mematikan Ini, Bentuknya Lucu

Penulis:   | 

Pernah terpikir gak kalau dunia fauna adalah dunia yang sangat menarik di dunia.

Jenis hewannya sangat beragam dari bentuk yang terkecil dan hanya bisa dilihat dengan mikroskop hingga hewan yang sangat besar melampaui manusia.

Bahkan habitatnya juga beragam, ada yang di darat ataupun di laut.

Tak hanya itu, hewan juga dikategorikan menjadi hewan berbahaya atau tidak. Namun uniknya, diantara hewan mematikan ada yang bentuknya sangat imut dan lucu.

Saking gemasnya, sampai ingin memelihara walaupun hal itu sebaiknya tak dilakukan.

Hewan lucu tapi mematikan ada banyak jenisnya dan ini adalah 10 jenis diantaranya. Bentuknya menggemaskan, tapi sayang bisa mematikan, apalagi untuk pemula.

Baca juga: Perburuan Ilegal, 10 Spesies Kucing Besar Terancam Punah

1. Rusa besar atau moose bukan rusa seperti biasa, jika diganggu oleh manusia bisa diserang karena sifatnya yang agresif 

10 Hewan Lucu yang Ternyata Mematikan, Harus Hati-Hati

(foto: agoda)

2. Sama halnya di film, wolverine juga bermodalkan cakar yang tajam untuk menyerang. Mereka juga dikenal tak takut dengan hewan yang lebih besar

10 Hewan Lucu yang Ternyata Mematikan, Harus Hati-Hati

(foto: animalfactguide)

3. Dengan sengatan dan racun yang ada pada tubuhnya, gurita cincin biru bisa membunuh manusia dalam beberapa menit saja

10 Hewan Lucu yang Ternyata Mematikan, Harus Hati-Hati

(foto: biologyfordivers)

4. Kalau bertemu anjing laut macan tutul jangan diajak berenang, mereka adalah predator yang berada di puncak teratas. Bisa berburu orang, walaupun targetnya pinguin

10 Hewan Lucu yang Ternyata Mematikan, Harus Hati-Hati

(foto: coolantarctica)

5. Terlihat menawan, sotong flamboyan pfeffer namun racun pada paruh yang tajam sangat mematikan

10 Hewan Lucu yang Ternyata Mematikan, Harus Hati-Hati

(foto: oceana)

6. Kasuari merupakan burung tak bisa terbang yang agresif berlari dan melompat dengan sangat cepat, cakarnya yang tajam bisa mengeluarkan isi perut mangsanya

10 Hewan Lucu yang Ternyata Mematikan, Harus Hati-Hati

(foto: pinterest)

7. Walaupun tak agresif, trenggiling besar ini akan sangat ganas melawan musuh ketika keadaan sangat terpojok

10 Hewan Lucu yang Ternyata Mematikan, Harus Hati-Hati

(foto: potawatomizoo)

8. Kukang memproduksi racun dari kelenjar brakialis di sisi sikunya, jika terpojok racun akan dimasukkan dalam mulut dan dicampur air liur. Setelah itu digosokkan pada seluruh tubuhnya

10 Binatang Berbahaya, Harus Hati-Hati

(foto: thecut)

9. Kerap jadi ikon boneka yang lucu, tapi pada kenyataannya beruang sama ganasnya dengan hewan liar lainnya

10 Binatang Berbahaya, Harus Hati-Hati

(foto: thoughtco)

10. Bentuk ikan buntal memang sangat menggemaskan apalagi saat mengembang, tapi hati-hati racunnya belum ada penawar dan dapat menyebabkan mati lemas

10 Binatang Berbahaya, Harus Hati-Hati

(foto: twofishdivers)

Baca juga: Gak Semua Indah, 10 Potret Kehidupan di Kota

Walaupun mematikan, tapi bentuknya sangat menggemaskan. Kira-kira hewan apa lagi ya yang lucu, tapi sangat berbahaya dan mematikan untuk manusia?

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.