style

15 Model Ombre Rambut Pendek Sebahu Warna Biru

Penulis:   | 

Ombre rambut pendek sebahu warna biru bisa menjadi pilihan yang tepat untuk penampilanmu yang akan terlihat lebih trendi dan keren.

Seperti yang kita tahu bahwa ombre merupakan teknik pewarnaan rambut yang dilakukan bukan dari akar rambut, melainkan dari bagian tengah hingga bawah. Sementara itu, untuk bagian atas rambut dibiarkan dengan warna yang lebih gelap.

Saat ini, gaya rambut ini cukup digilai oleh berbagai macam kalangan, terutama wanita. Selain dapat memberikan tampilan yang unik, ombre juga bisa menciptakan kesan ceria dan menyenangkan.

Biasanya, warna yang digunakan untuk teknik pewarnaan ini adalah warna cerah, salah satunya adalah biru. Lantas seperti apa kira-kira tampilan ombre rambut pendek sebahu warna biru?

Baca juga: 10 Warna Rambut Peek a Boo, Bikin Penampilan Keren

1. Teal blue ombre bob

10 Model Ombre Rambut Pendek Sebahu Warna Biru

(foto: pinterest)

Potongan rambut bob tidak perlu diragukan lagi indahnya, terutama bagi kamu yang menyukai rambut pendek. Dengan mengaplikasikan gaya rambut ini, maka kamu akan terlihat lebih manis dan tentu saja struktur wajahmu akan menonjol.

Potongan bob jika diberi sentuhan ombre warna biru akan terlihat semakin sempurna. Terlebih lagi jika dipadu-padankan dengan warna gelap di bagian atasnya.

Jika kamu ingin mempertahankan warna gelap pada akar rambut, kamu bisa memilih warna yang lebih manis, seperti ungu gelap.

Perpaduan kedua warna tersebut rupanya dapat menciptakan tampilan elegan dan fantastis. Cobalah untuk menatanya dengan menyanggul sebagian rambut. Gaya tersebut dapat membuatmu terlihat lebih lucu.

2. Navy blue ombre hair

10 Model Ombre Rambut Pendek Sebahu Warna Biru

(foto: pinterest)

Ombre bisa dilakukan dengan berbagai macam teknik, salah satunya adalah teknik ombre cair. Dengan teknik ini, warna-warna rambut yang berbeda disatukan dengan cara meleburnya dan membiarkannya mengalir dengan bebas.

Warna yang digunakan bisa bervariasi. Kamu bisa memilih warna hijau yang diaplikasikan pada ujung rambut sehingga terlihat seperti ekor putri duyung. Sementara, untuk bagian tengah gunakan warna biru sehingga terlihat seperti ombak.

Perpaduan kedua warna tersebut akan membawamu berimajinasi seakan-akan berenang di dasar lautan yang luas dan dalam.

3. Wavy two-toned bob

10 Model Ombre Rambut Pendek Sebahu Warna Biru

(foto: pinterest)

Potongan rambut bob sebahu jika diberi sentuhan ikal atau bergelombang, maka dapat menciptakan tampilan yang luar biasa.

Terlebih lagi jika diberi sentuhan ombre warna ungu tua pada bagian akar rambut dan juga biru elektrik yang menonjol pada bagian tengah hingga bawah rambut, membuat kontras warna rambut tersebut terlihat lebih jelas dan tentu saja menarik.

Ketika kamu mengaplikasikan kedua campuran warna rambut tersebut dengan potongan bob ikal, maka bisa dipastikan kamu akan menjadi pusat perhatian. Semua mata akan tertuju padamu karena penampilanmu yang begitu indah.

Namun, perlu diingat bahwa dengan mengaplikasikan gaya rambut ini, kamu harus siap mengunjungi penata rambut secara rutin agar rambut tetap terlihat indah.

4. Ley blue bob

10 Model Ombre Rambut Pendek Sebahu Warna Biru

(foto: pinterest)

Jika kamu seorang gadis berambut gelap dan ingin mengubah tampilan rambut menjadi ombre warna biru, kamu bisa mencoba gaya rambut yang satu ini, ley blue bob.

Gaya rambut yang satu ini cukup memesona karena menampilkan warna rambut yang kontras antara bagian akar rambut yang berwarna hitam gelap sementara bagian tengah hingga bawah berwarna biru cerah.

Tidak perlu khawatir akan kerusakan rambut. Pasalnya, model rambut ini tetap mempertahankan akar rambut berwarna alami tanpa melakukan pemutihan atau pewarnaan rambut yang cukup berarti.

Dengan demikian, kamu tidak perlu melakukan perawatan ekstra untuk membuat rambutmu tetap terlihat sehat.

5. Dark blue to light blue ombre

10 Model Ombre Rambut Pendek Sebahu Warna Biru

(foto: pinterest)

Warna rambut ombre yang satu ini cukup menarik perhatian. Jika sebagian besar orang menggunakan warna gelap seperti hitam pada akar rambut sementara bagian tengah hingga ujung menggunakan warna cerah, dark blue to light blue ombre justru tidak menggunakan warna hitam sama sekali.

Model rambut ombre ini menunjukkan tampilan antara warna biru tua hingga biru muda. Dalam artian, bagian akar rambut dicat dengan warna biru tua, sementara bagian tengah hingga ujung rambut dicat dengan warna biru terang.

Sehingga, dapat menciptakan rona rambut lebih terang saat mengalir ke bawah. Hal tersebut diibaratkan seperti sedang melihat air terjun yang menakjubkan saat dikejar.

Baca juga: 10 Gaya Rambut Buzz Cut, Keren dan Menarik

6. Bright ombre bob

10 Model Ombre Rambut Pendek Sebahu Warna Biru

(foto: pinterest)

Perlu diketahui bahwa ombre tidak selalu dilakukan dengan cara bertahap, salah satu contohnya adalah bright ombre bob yang satu ini.

Rambut dengan warna cokelat dan biru ini menampilkan hampir garis lurus antara kedua warna tersebut.

Perubahan gaya warna yang tajam sangat cocok untuk gaya rambut bob dengan jambul atas yang menjadi sorotan.

Untuk membuat jambul tersebut, kamu hanya perlu mengambil sebagian rambut pada bagian atas, lalu gelung membentuk cepolan kecil.

Gaya rambut ini akan membuatmu terlihat sangat manis dan lucu. Tidak hanya itu, kamu juga akan terkesan lebih awet muda.

7. Lavender strands with pastel blue

10 Model Ombre Rambut Pendek Sebahu Warna Biru

(foto: pinterest)

Potongan rambut lob yang segar dan modern ini menjadi model rambut yang sangat trendi dengan sendirinya. Apalagi jika dipadu-padankan dengan warna biru pastel yang tentu saja menjadi semakin keren.

Untuk mendapatkan warna ombre ini, kamu hanya perlu mengaplikasikan warna lavender pada akar rambut. Sedangkan untuk bagian tengah hingga ujung rambut, aplikasikan warna biru pastel yang kalem dan lembut.

Perpaduan kedua warna yang tidak mencolok tersebut dapat menciptakan kesan lembut namun edgy.

8. Kinky short hair wuth blue ombre

Kinky short hair wuth blue

(foto: pinterest)

Mungkin sebagai besar orang berpikir bahwa ombre hanya bisa diaplikasikan pada rambut panjang dan lurus atau ikal saja, sehingga mereka yang memiliki rambut keriting halus dan pendek cukup ragu untuk mengaplikasikannya.

Padahal, ombre juga sangat menawan jika diterapkan pada rambut pendek dan keriting. Kamu bisa membiarkan akar rambut tetap berwarna hitam gelap, sementara untuk ujungnya berwarna biru sesuai selera.

Gabungan antara warna rambut ombre dan juga potongan rambut pendek keriting dapat menciptakan tampilan funky yang penuh dengan kepribadian.

9. Messy bob in pastel

Messy bob in pastel

(foto: pinterest)

Terkadang, rambut yang diwarna ombre terlihat seperti rambut palsu karena pada akarnya dibiarkan gelap sementara ujungnya diwarna lebih terang.

Namun, untuk warna ombre yang satu ini justru terlihat begitu alami. Warna rambut yang dihasilkan seperti tumbuh langsung dari akarnya.

Kuncinya adalah melebur berbagai warna yang berbeda untuk menciptakan fluiditas dan kedalaman pada warna.

10. Aquarius bob with dark roots

Aquarius bob with dark roots

(foto: pinterest)

Kebanyakan orang berpikir bahwa rambut dengan model putri duyung hanya diperuntukkan bagi rambut panjang saja, karena mampu menghasilkan penampilan rambut berkilau saat digerai.

Akan tetapi, rupanya rambut pendek juga bisa mengaplikasikan gaya rambut ini, loh. Yang kamu perlukan hanyalah tekstur untuk memamerkan variasi warna, contohnya adalah untuk rambut bergelombang, kamu bisa meniru ombak lautan yang bergemuruh.

11. Electric and extraordinary

blue electric

(foto: pinterest)

Warna yang kalem memang bagus, tetapi mungkin bagi sebagian orang warna kalem cukup membosankan, terutama bagi mereka yang sudah berkali-kali mencoba perpaduan dengan tone semacam itu.

Apakah kamu juga salah satunya? Jika iya, maka ini saatnya untuk mencoba warna biru ombre yang lain.

Untuk mencoba sesuatu yang lebih berani, tak ada salahnya kamu mewarnai rambutmu dengan warna blue ombre electric. Seperti namanya, warna rambut yang satu ini akan membautmu tampil lebih dari biasanya.

Beri sentuhan warna biru elektrik pada bagian bawah sedangkan untuk warna dasarnya, kamu bisa tetap pada warna rambut hitammu.

12. Icy blue ombre

icy blue

(foto: pinterest)

Memang jika berbicara mengenai warna rambut biru tidak akan ada habisnya. Sebab, akan ada banyak kreasi yang bisa kamu ciptakan.

Warna biru sangat bagus jika dipadukan dengan warna lain seperti hijau, violet, pink, maupun putih. Seperti warna rambut icy blue ombre yang satu ini.

Untuk pewarnaan ombre yang satu ini, kamu tidak memerlukan warna selain biru. Hanya saja, kamu harus dengan tepat menempatkan perpaduan warna biru tua dan mudanya agar terlihat seperti lapisan es.

Akan lebih sempurna jika rambutmu lurus sehingga akan terlihat dengan jelas gradasi warnanya.

Mulai dengan warna biru tua pada bagian atas lalu kemudian berangsur memudar ke warna biru muda semakin ke arah ujung.

13. Moody blue

moody blue

(foto: pinterest)

Tak puas hanya dengan ombre dua warna? Kamu bisa kok memadukan tiga warna untuk kreasi blue ombre-mu.

Memadukan tiga warna untuk rambutmu dalam satu waktu bisa menjadi tantangan seru, bukan? Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan hasil yang tidak disangka-sangka.

Untuk mendapatkan warna rambut moody blue ini, kamu memerlukan tiga warna yakni putih, biru, dan ungu.

Jika ombre warna biru dan ungu sudah biasa, kini kamu bisa menyelipkan warna putih di antara keduanya.

Untuk bagian atas, gunakan warna biru cerah. Namun pada bagian pangkalnya, gunakan biru yang lebih gelap.

Lalu pada bagian tengah gunakan warna putih. Jangan sampai ke bawah, sebab di bagian ujungnya nanti kamu perlu mewarnainya dengan warna ungu.

14. Mermaid ombre

ombre mermaid

(foto; pinterest)

Satu lagi rekomendasi ombre yang memadukan tiga macam warna, mermaid ombre. Mermaid ombre akan memberikan tampilan rambutt yang lebih cerah menyala.

Sama seperti sebelumnya, untuk bagian atasnya gunakan warna biru cerah. Lalu mengarah ke tengah, gunakan warna hijau aquatik.

Ingat, tak perlu mewarnainya sampai ujung karena untuk bagian ujungnya kamu perlu mewarnainya dengan warna kuning pucat. Warna rambut ini akan membuatmu terlihat lebih berani dan keren.

15. Purple & arctic blue

purple arctic

(foto: pinterest)

Last but not least, purple and arctic blue akan membuatmu tampak seperti boneka yang cantik. Ombre rambut pendek sebahu warna biru ini sangat menawan.

Pewarnaan ini cocok untuk kamu yang memiliki rambut lurus. Sesuai namanya, purple and arctic blue merupakan perpaduan antara warna biru yang berkilau dengan ungu menyala.

Namun, bukan ungu violet yang akan kamu gunakan pada pewarnaan ini, melainkan ungu yang lebih mengarah ke warna merah atau pink.

Akhir kata

Nah, itulah 15 ombre rambut sebahu warna biru yang bisa kamu pilih dan terapkan pada rambut indahmu. Namun, perlu dicatat bahwa dalam mengaplikasikan gaya rambut ini, kamu tidak bisa melakukannya sendiri.

Kamu harus meminta bantuan teman, saudara ataupun penata rambut agar bisa mendapatkan warna sempurna sesuai dengan yang diinginkan.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.