ngakak

Panas Banget, 10 Potret Cara Hewan Berteduh Biar Gak Kepanasan

Penulis:   | 

Tinggal di Indonesia dengan iklim tropis ternyata sebuah anugerah tersendiri. Tak merasakan terlalu panas ataupun terlalu dingin hingga membutuhkan baju yang bertumpuk.

Hal ini dikarenakan cuaca di Indonesia memungkinkan untuk merasakan iklim yang hangat.

Berkebalikan dengan negara di luar negeri yang memiliki iklim dan cuaca yang sangat ekstrim. Kalau malam hari cuaca terasa sangat dingin, sedangkan pada siang hari bisa sangat panas.

Ada yang sampai lebih dari 50 derajat celcius. lho. Kalau cuaca seperti ini tak hanya manusia, hewan juga merasakan kepanasan.

Seperti yang dilakukan oleh hewan-hewan ini, mereka mencari perlindungan agar panas tak melukai badan. Begini nih potret bagaimana para hewan berteduh saat panas sangat terik.

Baca juga: Kreatif dan Bikin Ngakak, 10 Dekorasi Taman yang Aneh

1. Enggan berkeliaraan, domba-domba ini lebih memilih berlindung dibawah bayangan daripada mendekati rerumputan

Panas Banget, 10 Potret Hewan Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: imgur/drbonerman)

2. Rusa ini juga merasakan hal yang sama, melihat ada tempat sejuk di bawah trampolin langsung duduk dan beristirahat

Panas Banget, 10 Potret Hewan Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: reddit/denverdrew)

3. Lain halnya dengan anjing ini nih, dia langsung nyebur begitu tahu ada pot yang berisi dengan air yang penuh

Panas Banget, 10 Potret Hewan Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: reddit/sheldonpooper)

4. Agar tetap bisa jalan-jalan, orang ini memasukkan anjingnya ke kotak pendingin dan menariknya

Panas Banget, 10 Potret Hewan Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: reddit/suspicious-guidance9)

5. Tak hanya manusia, anjing juga ingin merasakan sejuknya masuk ke dalam supermarket. Sepertinya nyaman banget ya

Panas Banget, 10 Potret Hewan Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: reddit/zororithefox)

6. Rusa besar ini senang banget begitu bertemu dengan air, gak tanggung-tanggung selangnya langsung dimakan

Panas Banget, 10 Potret Hewan Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: reddit/fleshlightmodel)

7. Sama dengan anjing, kucing-kucing ini juga mencari tempat dingin dengan tidur diatas tempat es krim 

Panas Banget, 10 Potret Hewan Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: boredpanda)

8. Tak hanya hewan darat, ternyata hewan laut seperti ikan juga merasakan rasa panas yang sama. Mereka sampai berteduh lho

Panas Banget, 10 Potret Binatang Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: reddit/carbonacal)

9.  Bentuk kebaikan, orang ini memberikan alas kaki khusus agar anjing tidak merasakan panasnya paving

Panas Banget, 10 Potret Binatang Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: reddit/miserablerick)

10. Bahkan burung juga enggan untuk terbang begitu melihat rindangnya pepohonan, tempat istirahat yang pas

Panas Banget, 10 Potret Binatang Bertahan Biar Gak Kepanasan

(foto: reddit/shinkhi)

Baca juga: 10 Potret Friendzone yang Bikin Nyesek, Mending Cari yang Lain

Saking panasnya, hewan sampai harus berteduh dan mencari tempat yang dingin. Ada yang mencari air atau bayangan untuk berlindung dari matahari yang terik.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.