lifestyle
Perbedaan Sunscreen dan Sunblock, Lindungi Kulit dari Matahari
Sudah tahu belum kalau sinar matahari dapat merusak kulit? Kulit yang tanpa menggunakan pelindung matahari akan rentan mengalami kerusakan secara perlahan tanpa kita sadari.
Hal itu cenderung membuat kulit kita mengalami penuaan dini lebih cepat, kulit terasa terbakar, kemerahan, iritasi, kulit kering hingga kanker kulit.
Pastinya hal tersebut tidak perlu terjadi padamu, jadi perlu solusi untuk menangani hal itu. Solusinya adalah menggunakan pelindung matahari setiap hari seperti sunscreen dan sunblock.
Memang terlihat mirip antara sunscreen dan sunblock yang sama-sama bisa melindungi kulit kita dari sinar matahari.
Namun ada hal yang membedakannya, lho. Yuk, kenali lebih lanjut mengenai perbedaan keduanya.
Baca juga: Mengenal Jade Roller, Alat Perawatan Kulit Wajah dari Batu Giok
Sunscreen bisa lindungi kulit dari sinar UVB
Sunscreen hanya bisa berfungsi saat terserap dalam kulit di mana cara penggunaannya dengan cara digosokkan pada kulit. Sunscreen juga sering disebut sebagai chemical sunscreen.
Manfaatnya adalah bisa melindungi kulit dari sinar UVB dengan cara membuat lapisan khusus pada kulit dan menyaringnya sehingga tidak bisa menembus lapisan terdalam kulit.
Kandungan sunscreen memiliki bermacam senyawa kimia yang bertugas menyerap sinar matahari, seperti oxybenzone atau avobenzo.
Namun, kedua bahan aktif ini bisa memicu reaksi alergi pada orang yang mempunyai alergi terhadap PABA (asam para-aminobenzoic).
Sunscreen teksturnya lebih ringan dan tipis, juga tidak berwarna
Tekstur yang dimiliki sunscreen lebih tipis, tidak berwarna, dan tidak terlihat oleh mata saat diaplikasikan.
Hal ini membuat sebagian orang memilih sunscreen dibandingkan sunblock, walaupun bahan di dalamnya kadang dapat memicu alergi.
Manfaat dari penggunaan sunscreen secara rutin di antaranya adalah menghindari wajah dari paparan langsung sinar matahari, mencegah penuaan dini dari sunscreen dengan SPF minimal 30, mencegah komedo dan mencegah kanker kulit.
Untuk kelebihan yang dimiliki sunscreen adalah selain tekstur yang lebih ringan dan tipis, ini tidak meninggalkan whitecast, serta tidak berat di kulit.
Sementara itu, untuk kekurangannya adalah seringkali rentan menyumbat pori-pori pada kulit yang memunculkan produksi minyak berlebih hingga memicu munculnya komedo.
Baca juga: Hara Hachi Bu, Cara Orang Jepang Mengatur Pola Makan Sehat
Sunblock bisa memaksimalkan penyerapan nutrisi di kulit
Sunblock sering disebut physical sunscreen dan bekerja dengan memantulkan sinar matahari dari kulit.
Penggunaan sunblock sendiri tidak perlu digosok sampai benar-benar terserap dalam kulit. Tidak aneh jika sunblock tidak langsung hilang ketika dipakai di kulit.
Kandungan sunblock yang banyak beredar di toko dan di pasar mengandung titanium oksida atau seng oksida.
Kedua senyawa aktif ini menghasilkan tekstur yang lebih tebal dengan warna yang lebih buram.
Tekstur sunblock ini bisa menyulitkan beberapa orang untuk mengoleskan lotion secara merata dan warna buramnya akan terlihat setelah diaplikasikan pada kulit.
Hal itu membuat sebagian orang kurang suka. Namun, kini sudah banyak sunblock yang memiliki hampir tidak tampak, misalnya saja sunblock untuk anak.
Untuk manfaat sunblock sendiri yaitu melindungi efek buruk dari sinar UVA dan UVB, memaksimalkan penyerapan nutrisi pada kulit, kulit terlihat awet muda serta menjaga kelembapan alami kulit.
Jadi apakah kamu sudah terbiasa memakai sunscreen dan sunblock?Â
Meskipun sunscreen dan sunblock punya manfaat penting, tapi masih banyak orang yang mengabaikannya.
Padahal jika malas memakainya, ada beberapa risiko pada kulit. Paparan sinar matahari yang berlebih di kulit bisa membuat kulit kering, dehidrasi, muncul jerawat, dan noda hitam.
Sunscreen melindungi kulit agar sinar UVB tidak akan menembus ke lapisan kulit terdalam, sedangkan sunblock bekerja untuk memantulkan sinar matahari ketika mengenai kulit.
Kekurangan sunscreen adalah bisa menyumbat pori-pori pada kulit yang mendorong produksi minyak berlebih, sedangkan kekurangan sunblock, yakni cenderung lengket dan meninggalkan rasa lengket.
0 comments