Rumah untuk Alie
Rumah untuk Alie tayang pada tanggal 17 April 2025. Film ini merupakan film yang diadaptasi dari novel yang berjudul sama karya dari Lenn Liu yang terbit pada Februari 2024.
Film ini dibintangi oleh Anantya Kirana menjadi pemeran utama. Sebelumnya, ia merupakan aktris yang membintangi Sebelum 7 Hari (2025), Sengkolo: Malam Satu Suro (2025), Pamali: Dusun Pocong (2023).
Serta adapula Rizky Hanggono yang sebelumnya membintangi Anak Kolong (2024), Jagat Alam Gaib: Sinden Gaib (2024), KNK: Santa Claus dari Jakarta? (2021), Bidadari Mencari Sayap (2020).
Detail
- Judul: Rumah untuk Alie
- Judul Lain: –
- Genre: Drama
- Negara: Indonesia
- Sutradara: Herwon Novianto
- Produser: –
- Penulis Naskah: –
- Rumah Produksi: Falvon Pictures
- Channel TV: –
- Jumlah Episode: –
- Jadwal Tayang: 17 April 2025
- Masa Tayang: –

(foto: instagram/falconpictures_)
SinopsisÂ
Alie merupakan anak bungsu dan perempuan satu-satunya yang ada di keluarga. Ia memiliki empat orang kakak laki-laki yang bernama Sadipta, Rendra, Samuel dan Natta. Awalnya, rumah yang ditinggali Alie adalah rumah yang hangat dan penuh cinta.
Namun hal itu berubah ketika ibunya tiada dan Alie dituduh sebagai penyebab kematian ibunya. Ia disebut sebagai ‘pembunuh’ oleh ayah dan saudaranya yang membuat hidupnya bagaikan di neraka.
Ia mengalami penyiksaan baik fisik ataupun mental di rumah. Tak hanya mengalami perundungan dari keluarganya sendiri, ia juga dirunduk di sekolah. Disamping itu luka batinnya juga tak kunjung sembuh atas rasa bersalah yang mendalam.
Pemeran Utama
- Anantya Kirana sebagai Alie
- Rizky Hanggono sebagai Ayah
Pemeran Pendukung
- Tika Bravani
- Dito Darmawan
- Rafly Altama Putra
- Andryan Didi
- Faris Fadjar Munggaran
- Sheila Kusnadi
- Ully Triani
Penampilan Spesial
- –
OST (Original Soundtrack)
- –
0 comments