Bossam: Steal The Fate
Mulai 1 Mei 2021, MBN menayangkan drama kolosal yang berjudul Bossam: Steal The Fate. Drama ini tayang setiap Sabtu dan Minggu jam 21:40 KST.
Proses syuting drama ini dilakukan mulai 23 November 20220. Namun sempat terkendala karena adanya Covid-19.
Jung Il Woo dipilih menjadi pemeran utama dalam drama ini. Aktor ini dikenal sebelumnya dengan peran dalam drama Sweet Munchies (2020).
Ia beradu akting dengan aktris Kwon Yoo Ri yang walaupun terbilang baru dalam dunia akting, namun pernah membintangi Breakup Probation, A Week (2021).
Kemudian ada Shin Hyun Soo sebagai pemeran utama lainnya. Sebelumnya, ia pernah membintangi Mystic Pop-Up Bar (2020).
Detail
- Judul: Bossam: Steal The Fate / 보쌈 – 운명 을 훔치다
- Judul Lain: Bossam: Woonmyungeul Hoomchida
- Genre: Historis, Romantis
- Negara: Korea Selatan
- Sutradara: Kwon Seok Jang
- Produser: Hong Hyuk, Hong In Hwa
- Penulis Naskah: Kim Ji Soo, Park Cheol
- Rumah Produksi: JS Pictures, EL Rise
- Channel TV: MBN
- Jumlah Episode: 20
- Masa Tayang: 1 Mei 2021 – 4 Juli 2021
- Jadwal Tayang: Sabtu dan Minggu, jam 21:40 KST atau 19.40 WIB
Sinopsis
Bossam: Steal the Fate menceritakan tentang Ba Woo adalah seorang pria yang kerap melakukan berbagai kegiatan ilegal.
Kegiatan tersebut bervariasi, misalnya berjudi, mencuri, berkelahi, serta bossam untuk mendapatkan uang dan bertahan hidup.
Bossam sendiri adalah praktik menghubungkan janda dengan suami baru dengan proses penculikan pada zaman Joseon.
Situasi semakin sulit bagi Ba Woo ketika tanpa sengaja menculik Putri Soo Kyung yang merupakan anak dari Pangeran Gwanghae dan menantu Lee Yi Cheom, musuh dan saingan dari Ba Woo.
Pemeran Utama
- Jung Il Woo sebagai Ba Woo
Pria yang melakukan berbagai kegiatan yang ilegal. - Kwon Yoo Ri sebagai Putri Soo Kyung
Wanita yang berasal dari keluarga terkenal. - Shin Hyun Soo sebagai Lee Dae Yup
Pria yang terlibat dengan Ba Woo dan Soo Kyung.
Pemeran Pendukung
Istana
- Kim Tae Woo sebagai Gwanghaegun;
- So Hee Jung sebagai ibu suri
- Yang Hyun Min sebagai Kim Ja Jeom
- Shin Dong Mi sebagai Pelayan Jo
- Song Seon Mi sebagai Pelayan Kim
- Seo Beom Sik sebagai Jung Yeong
Keluarga Da Yeob
- Lee Jae Yong sebagai konselor
- Myung Se Bin sebagai Nyonya Haeindang
- Park Myung Shin sebagai Nyonya Kim
- Chu Yeon Gyu sebagai Yi Won Yeob
Orang-orang di sekitar Ba Woo
- Lee Joon Hyuk sebagai Chun Bae
- Ko Dong Ha sebagai Cha Dol
- Jung Kyung Soon sebagai Nyonya Jeong
- Kim Joo Young sebagai Kim Yeon Ok
Penampilan Lainnya
- Yoon Joo Man sebagai Dae Chul
- Yoo Soon Woong
- Hong Jae Min sebagai Hyeon Su
- Yoon Young Min sebagai Ratu Inmok
- Lee Min Jae sebagai Pangeran Neungyang
Penampilan Spesial
- Ra Mi Ran sebagai janda
- Kim Sa Kwon sebagai pengantin
- Jang Young Hyeon
OST (Original Soundtrack)
- Just one day – Lee Sojung (Ladies’ Code)
- Love Song – Jung In
- Song Of Destiny – HANYE
- Angular stones – Jeong Hong Il
- Along The Trail – Yeong Eun
- Bauga – Aeri Hwang 4:13
- Collar – Sunny (Girls’ Generation)
- Long Long Night – Kang Mine 4:24
- Very Beautiful (with Ju-Pacific) – Lee Goonia 3:55
- The Stars Are Falling – Susan
- Up – Yuju (GFriend) 3:48
- Blossom – Kang Sage
- Rough Years – Park Joo Han
- You Tell Me – Gloria Sim 3:28
- Black – H3ATHR SUN
- Spring Wind Spring – Song Yu Jin
- Flower – Fla4free
- Song of Dawn – Grace Kim 6:09
- Because I’m Waiting for You – Hanarumi
- I’ll Protect You – Nam Seungmin
Penghargaan
- Asia Artist Awards 2021 – Best Acting Award – Kwon Yu Ri
Nominasi
- APAN Star Awards 2022 – Best Couple Award – Jung Il Woo with Kwon Yu Ri
- APAN Star Awards 2022 – Popularity Star Award, Actor – Jung Il Woo
- APAN Star Awards 2022 – Popularity Star Award, Actress – Kwon Yu Ri
Quotes
-
Aku punya masalah sendiri, mengapa harus mengurus masalah orang lain?
-
Aku bisa benar-benar gila.
-
Ketika orang bertambah tua, mereka pergi tidur lebih awal di malam hari.
-
Untuk apa menyesal?
-
Aku akan bertanggung jawab.
Selvi
26 November 2022 at 14:57
Harus ditonton