Taxi Driver
Taxi Driver adalah drama asal Korea Selatan yang tayang di SBS mulai tanggal 9 April 2021. Drama ini tayang untuk slot Jumat dan Sabtu jam 20:00 WIB.
Drama ini mengisi slot yang sebelumnya diisi oleh Penthouse 2 . Selain itu, kisahnya diambil dari webtoon dengan judul yang sama oleh Carlos.
Lee Je Hoon menjadi pemeran utama dalam drama ini. Sebelumnya, ia pernah berperan dalam drama Hot Stove League (2019).
Pada drama ini, ia dipertemukan dengan Kim Eui Sung yang sebelumnya sukses dengan Arthdal Chronicles Part 3: The Prelude To All Legends (2019).
Ada juga Pyo Ye Jin yang pernah tampil dalam drama Lovestruck in the City (2020) dan Esom yang sebelumnya sukses dengan drama Save Me 2 (2019).
Detail
- Judul: Taxi Driver
- Judul Lain: Deluxe Taxi / Mobeomtaxi
- Genre: Laga, Kriminal
- Negara: Korea Selatan
- Sutradara: Park Joon Woo
- Produser: Lee Ok Gyu
- Penulis Naskah: Oh Sang Ho
- Rumah Produksi: Studio S (SBS)
- Channel TV: SBS
- Jumlah Episode: 16
- Masa Tayang: 9 April 2021 – 29 Mei 2021
- Jadwal Tayang: Jumat dan Sabtu, jam 22:00 KST atau 20.00 WIB
Sinopsis
Taxi Driver mengisahkan tentang seorang supir taksi yang bernama Kim Do Ki. Bukan supir biasa, sebelum menjadi supir Kim Do Ki adalah lulusan Akademi Angkatan Laut dan menjadi Pejabat UDT (underwater demolition team).
Namun tragedi ibunya yang dibunuh oleh pembunuh berantai membuatnya berubah.
Kini Kim Do Ki mengambil profesi sebagai supir taksi di sebuah perusahan bernama Rainbow Taxi Company.
Anehnya, perusahaan layanan taksi ini memberi pelayanan tak biasa yaitu pelayanan balas dendam. Dimana Kim Do Ki adalah pegawai yang bertugas untuk melakukan eksekusi.
Pemeran Utama
- Lee Je Hoon sebagai Kim Do Gi
Mantn kapten 707th Special Mission Group yang bekerja untuk Rainbow Taxi Company - Kim Eui Sung sebagai Jang Sung Chul
CEO dari Rainbow Taxi Company. - Pyo Ye Jin sebagai Ahn Go Eun
Hacker yang bekerja untuk Rainbow Taxi Company. - Esom sebagai Kang Ha Na
Jaksa elit yang bekerja untuk Distrik Seoul.
Pemeran Pendukung
- Jang Hyuk Jin sebagai as Choi Kyung Goo
- Bae Yoo Ram sebagai Park Jin Eon (mekanik)
- Cha Ji Yeon sebagai Baek Sung Mi (CEO Nakwon C&C)
- Yoo Seung Mok sebagai Cho Jin Woo (deputi)
- Lee Yoo Joon sebagai Wang Min Ho (jaksa)
- Yu Yeon Su sebagai So Eun (jaksa)
- Lee Ho Cheol sebagai Goo Seok Tae (sekretaris)
- Cho Hyun Woo as Cho Do Chul
- Heo Jung Do sebagai Park Dong Pil (polisi)
- Shin Jae Ha sebagai On Ha Jun (sopir)
Penampilan Lainnya
- Jo In sebagai Kang Maria
- Tae Hang Ho sebagai Park Ju Chan
- Song Duk Ho sebagai Cho Jong Geun
- Kim Do Yeon sebagai Choi Jong Sook
- Jo Dae Hee sebagai Kim Hyung Wook
SMA Sejung
- Park Joon Mok sebagai Park Jung Min
- Choi Hyun Wook sebagai Park Seung Tae
- Lee Jae Hak sebagai Jang Hyung Sik
- Lee Min Jae sebagai Oh Hak Soo
- Jeon Sung Il sebagai Seo Young Min
- Baek Hyun Jin sebagai Park Yang Jin
- Cho Ha Seok sebagai Sutradara Jung
- Kim Jae Young sebagai Tuan Lee
- Lee Da Il sebagai Tuan Ahn
- Kwak Min Gyu sebagai Jeon Jin Won
- Ryu Yi Jae sebagai Ahn Jung Eun
- Seo Han Gyeol sebagai Choi Min
- Shim So Young sebagai Rim Bok Ja
- Kim Dae Gon sebagai pegawai Madame Lim
- Lee Ho Cheol sebagai Goo Young Tae
- Jung Kang Hee sebagai Shim Woo Seob
- Han Kyu Won sebagai Go Dong Hee
- Han Hyun Ah sebagai Lee Hye Yeon
- Lee Yoon Hee sebagai Pastor Go
- Lee Ha Eun sebagai adik Dong Hee
- Yang Dong Tak sebagai Oh Chul Young
- Jeon Seok Chan sebagai Kim Chul Jin
- Ryu Sung Rok sebagai Han Dong Chan
Penampilan Spesial
- Yoon Do Hyun sebagai sopir Yoo
- Lee Young Ae
- Park Geun Hyung sebagai suami Sung Mi
- Park Jin Hee sebagai Do Joong Won (
- Ryu Hyun Kyung sebagai Baek Kyung Mi
- Yoon Sung Yeo sebagai Yoon Sung Yeo
OST (Original Soundtrack)
- Silence – YB
- A Gloomy Letter – Kwak Jin Eon
- A Walk – Pyo Ye Jin
- All Day – Jeon Chang Yeob
- Run Away – Simon Dominic
- Moon Light – Choi Han Sol
- Way Home – Yoon Do Hyun
Penghargaan
- SBS Drama Awards 2021 – Top Excellence Award, Actor in a Miniseries Genre/Fantasy Drama – Lee Je Hoon
- SBS Drama Awards 2021 – Excellence Award, Actress in a Miniseries Genre/Fantasy Drama – Esom
- SBS Drama Awards 2021- Best Supporting Actor in a Miniseries Genre/Fantasy Drama – Kim Eui Sung
- SBS Drama Awards 2021 – Best Supporting Actress in a Miniseries Genre/Fantasy Drama – Cha Ji Yeon
- SBS Drama Awards 2021 – Scene Stealer Award – Shim So Young
- SBS Drama Awards 2021 – Best New Actor – Choi Hyun Wook
- Seoul International Drama Awards 2021 – Outstanding Hallyu Drama Award
Nominasi
- APAN Star Awards 2022 – Top Excellence Award, Actor in a Miniseries – Lee Je Hoon
- APAN Star Awards 2022 – Best Supporting Actress – Cha Ji Yeon
- Korea PD Awards 2022 – Best TV Drama
- SBS Drama Awards 2021 – Grand Prize (Daesang) – Lee Je Hoon
- SBS Drama Awards 2021 – Excellence Award, Actress in a Miniseries Genre/Fantasy Drama – Pyo Ye Jin
- SBS Drama Awards 2021 – Best Supporting Team
- Seoul International Drama Awards 2021 – Outstanding Korean Actor – Lee Je Hoon
Quotes
-
Beberapa hal tidak boleh hilang demi uang (Kang Ha Na)
-
Buang saja sampahnya di tempat sampah. Jangan membuang hal-hal penting (Kim Do Ki)
-
Tampaknya sangat tidak mungkin, tapi kuharap hati nuranimu akan menang (Kang Ha Na)
-
Apa pun motifnya, kekerasan akan melahirkan kekerasan. Dan balas dendam akan terus melahirkan balas dendam (Jang Sung Chul)
-
Bekerja keras adalah sesuatu yang membutuhkan waktu yang tepat (Jo Jin Woo)
-
Pohon bambu akan tumbang saat ada angin kencang, tapi rumput selalu berdiri sekeras apa pun angin berembus. Kamu bisa bersikap seperti pohon bambu, tapi hatimu harus seperti rumput yang pantang menyerah untuk bangkit (Wang Min Ho)
-
Tidak mempercayai siapa pun dengan mudah adalah sikap yang sangat baik (Baek Sung Mi)
-
Saat setiap pilihan yang kau pilih, akan ada konsekuensi yang harus diterima (Kim Do Ki)
-
Mereka yang kehilangan keluarganya memiliki sebuah bom waktu yang berdetak di hati mereka dan tidak tahu kapan itu akan meledak. Mereka hanya mencoba untuk menekannya dan terus hidup (Jang Sung Chul)
-
Bahkan jika kau membebaskan 100 orang yang bersalah, kau tidak boleh memenjarakan satu orang yang sama sekali tidak bersalah (Kang Ha Na)
Maria
26 November 2022 at 14:54
Wajib ditonton